Dumai, Riau (Antarariau.com) - Tingkat kelulusan pelajar sekolah menengah atas sederajat tahun 2017 di Kota Dumai meraih posisi terbaik tiga dari 11 kabupaten kota di Provinsi Riau dengan nilai rata rata total 49,20.
Sekretaris Daerah Kota Dumai Muhammad Nasir di Dumai, Rabu, mengatakan perolehan tingkat kelulusan baik dan prestasi nilai ini diharap semakin memuaskan tahun depan agar sumber daya manusia berkualitas.
"Selamat bagi pelajar lulus dan hendaknya dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi agar bisa meraih masa depan baik dan gemilang," kata Nasir.
Data dihimpun dari Dinas Pendidikan Provinsi Riau menyebutkan, Kota Pekanbaru meraih total nilai rata rata 56,28 dengan 8.296 peserta, disusul posisi kedua Kabupaten Indragiri Hilir rata rata 52,17 dan ketiga ditempati Kota Dumai 49,20.
Selanjutnya, urutan keempat adalah Kabupaten Pelalawan dengan nilai rata rata 46,84, kemudian Rokan Hulu 46,59, dan posisi keenam diduduki Kabupaten Bengkalis 46,50.
Peringkat tujuh kelulusan SMA sederajat di Provinsi Riau ditempati Kabupaten Siak dengan rata rata 46,46, Kuantan Singingi 45,46, Rokan Hilir 44,75 dan urutan sepuluh Kabupaten Indragiri Hulu meraih nilai 44,25.
Pada posisi dua terakhir, yaitu urutan 11 ditempati Kabupaten Kampar dengan nilai rata rata 44,05 dan ditutup Kabupaten Kepulauan Meranti total nilai 42,59.
Diketahui, pada 2016 lalu, angka kelulusan SMA sederajat di Kota Dumai mencapai seratus persen, alias tidak ada gagal atau mengulang, namun perolehan nilai mengalami penurunan dibanding beberapa daerah lain di Riau.
Pelaksanaan UN SMA berbasis komputer di 2016 lalu diikuti 12 sekolah negeri dan swasta dengan jumlah peserta didik mencapai 2.586 anak dan 1.042 siswa dari 20 sekolah peserta ujian sistem manual atau berbasis kertas.