Pekanbaru, (Antarariau.com) - Seorang perempuan paruh baya warga Kecamatan Tandun Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau Rahmawati (42) mengalami kejadian unik karena kehilangan sepeda motornya dalam keadaan hidup saat anaknya memanaskan mesin di depan rumahnya.
"Anaknya Reni Maya Sari memarkirkan sepeda motor Honda Revo Fit warna hitam hijau di teras dalam keadaan mesin hidup sedang memanaskan lalu masuk ke dalam rumahnya," Kepala Bidang Hubungan Maayarakat Kepolisian Daerah Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo di Pekanbaru, Minggu.
Kemudian tidak lama kemudian Reni Maya Sari berteriak dan memberitahukan kepada Ibunya bahwa sepeda motor yang sedang hidup dibawa seorang laki-laki tidak dikenal. Atas kejadian korban melapokan ke Polisi Sektor Tandun guna proses penyelidikan lebih lanjut.
Kehilangan itu terjadi pada Selasa (4/4) sekitar 06.30 WIB. Selanjutnya Polsek Tandun melakukan penyelidikan dan mendapatkan ciri-ciri pelaku yang diduga AS (34). Lalu pada Jumat (7/4) didapatkan informasi tentang adanya seorang laki-laki yang diduga mirip dengan ciri-ciri pelaku.
"Atas informasi tersebut Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Tandun Ipda Ulik Iwanto dan anggota mengecek kebenaran informasi tersebut bergerak ke tempat pelaku berada yakni Ujung Batu," ungkap Guntur.
Sesampainya di Ujung Batu Anggota Polsek Tandun mengamankan Pelaku berikut barang bukti. Kemudian membawanya ke Polsek Tandun untuk proses penyidikan lebih lanjut
Berita Lainnya
Pemkab gelar "Tour de Siak" ke-10 dengan format berbeda
14 November 2024 11:43 WIB
Kementerian Perindustrian bidik peningkatan nilai ekspor sepeda motor
30 October 2024 15:21 WIB
Pecatan TNI diamankan polisi saat berusaha larikan sepeda motor mahasiswa
29 October 2024 14:22 WIB
Satlantas Polres Bengkalis sampaikan pesan pilkada damai ke komunitas sepeda Duri
12 October 2024 19:06 WIB
Presiden Jokowi kunjungi dan bagi sepeda di SMKN 1 Tanah Grogot Kaltim
26 September 2024 9:57 WIB
Kades di Kuansing terima sepeda motor operasional
19 September 2024 13:42 WIB
Dua sepeda motor mahasiswa di Tambang Kampar hilang, ini pencurinya
19 July 2024 21:30 WIB
Suzuki pamerkan jajaran sepeda motor di ajang Jakarta Fair 2024
13 June 2024 14:10 WIB