Pemkab Inhil Benahi Fasilitas Umum Di Kawasan Objek Wisata

id pemkab inhil, benahi fasilitas, umum di, kawasan objek wisata

Pemkab Inhil Benahi Fasilitas Umum Di Kawasan Objek Wisata

Tembilahan, Riau (Antarariau.com) - Demi menarik dan meningkatkan minat wisatawan, Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau terus lakukan pembenahan fasilitas di kawasan objek wisata hingga Tahun 2017.

"Fasilitas dasar yang ada dikawasan akan terus kita benahi dan hal-hal lainya yang diperkirakan perlu untuk dibuat juga akan kita buat," kata Kepala Disporabudpar Junaidi Ismail, Jumat.

Ia mengatakan prasarana yang terus dibenahi merupakan fasilitas dasar yang ada dikawasan objek wisata diantaranya WC, tempat ganti, papan informasi dan tempat istirahat.

Selain melakukan pembenahan terhadap prasarana, Disporabudpar juga akan mempersiapkan item pendukung lainnya guna untuk meningkatkan kunjungan wisatawan pada objek wisata yang ada di Kabupaten Inhil.

"Seperti yang kita lihat di tempat-tempat wisata daerah lain banyak terdapat item item yang menjadi pendukung," ucapnya.

Ini Dikatakannya selain untuk meningkatkan peminat wisatawan, juga dilakukan agar objek wisata yang ada di Kabupaten Inhil ini kedepannya bisa menjadi objek wisata terbaik.

Karena dalam dunia pariwisata jika suatu objek atau produk pariwisata dikembangkan atau dikelola dengan baik maka dapat menguntungkan masyarakat.

"Untuk itu, kedepannya mari kita fokuskan untuk terus membangun dan mengembangkan objek wisata di Kabupaten kita Ini " sebutnya.

Dan untuk masyarakat setempat hendaknya ikut serta menjaga kelestarian di kawasan objek wisata serta menjaga suasana yang aman dan nyaman selain itu menjaga keramah tamahan warga juga sangat menentukan kemajuan pariwisata suatu daerah. (ADV)

Pewarta :
Editor: Budisantoso Budiman
COPYRIGHT © ANTARA 2016