Bupati Bengkalis Komitmen Lanjutkan Program PNPM-MPD

id bupati bengkalis, komitmen lanjutkan, program pnpm-mpd

Bupati Bengkalis Komitmen Lanjutkan Program PNPM-MPD

Bengkalis, (Antarariau.com)- Bupati Bengkalis, Provinsi Riau, Herliyan Saleh, berkomitmen pada tahun 2016 akan melanjutkan kembali Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan PNPMMPD.

"Karena program ini begitu dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, Insya Allah pada 2016 akan kita lanjutkan kembali," kata Bupati Bengkalis, Herliyan Saleh, Minggu.

Ia mengatakan, PNPMMPD yang akan dilanjutkan tersebut akan dirubah menjadi Program Daerah Bengkalis Mandiri (PDBM) yang akan diluncurkan pada tahun 2016 mendatang.

Sebelumnya pemerintah Kabupaten Bengkalis telah mengalokasikan anggaran sekitar Rp25 milyar untuk mendukung program PNPM.

"Namun, dikarenakan pada akhir 2014 lalu Pemerintah Pusat memutuskan tidak melanjutkan lagi PNPM, dana tersebut tidak bisa dimanfaatkan," katanya.

Ia menjelaskan alokasi dana yang telah dianggarkan tersebut dikembalikan lagi ke kas daerah.

Hal itu dikatakan Bupati Herliyan Saleh ketika meresmikan gedung los pasar PNPM MPd Desa Kesumbu Ampai, Kecamatan Mandau, Minggu (26/4).

Peresmian gedung los pasar yang dibangun diatas tanah wakaf tokoh masyarakat setempat dengan dana sebesar Rp340 juta tersebut ditandai dengan penandatanagan prasasti oleh Bupati Bengkalis, Herliyan Saleh.

Turut hadir pada peresmian tersebut Sekretaris Daerah H Burhanuddin, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa H Ismail, Camat Mandau H Hasan Basri serta Penjabat Kepala Desa Kesumbu Ampai, Anita, dan Ketua Badan Kerjasama Antar Desa Kecamatan Mandau, Baharuddin Jang.

Sedangkan anggota DPRD Dapil Mandau yang hadir dalam peresmian pasar tersebut diantaranya Riyanto dan Andriyan Prama Putra. (Adv)