Spanyol, (Antarariau.com) - Pemain Real Madrid Toni Kroos dinobatkan sebagai playmaker terbaik 2014 atau World s Best Playmaker mengalahkan Lionel Messi dan James Rodriguez oleh International Federation of Football History and Statistics (IFFHS).
Menurut laman IFFHS, pemain Jerman itu memperoleh 110 poin, pemain Argentina Messi 108 poin, sementara pemain Kolombia James 53 poin.
Dalam enam tahun sebelumnya, penghargaan ini dikuasai oleh pemain Barcelona, yakni Xavi (2008, 2009, 2010, dan 2011) dan Andres Iniesta (2012, 2013).
"Kroos adalah pemain yang ambil bagian ketika Jerman memenangi Piala dunia di Brasil; begitu pun memenangi piala Championship dengan Bayern Muenchen," tulis penyataan di laman IFFHS.
"Kemudian dia pindah ke Real Madrid pada Agustus 2014 dan mempersembahkan FIFA Club World Championship."
Sepuluh besar itu di antaranya, yakni Andres Iniesta (keempat), Yaya Toure (kelima), Bastian Schweinsteiger (keenam), Neymar (ketujuh), Luka Modric (delapan), Eden Hazard (sembilan), dan Ivan Rakitic (sepuluh), demikian iifhs.de