Pekanbaru (ANTARA) - Dua perusahaan Hutan Tanaman Industri di Desa Torganda, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan menggelar operasi pasar murah minyak goreng di halaman kantor Desa Torganda, Rabu (19/3).
Ratusan warga nampak antusias dalam mendapatkan minyak goreng yang dijual dibawah harga pasar. Dalam kegiatan pasar murah minyak goreng ini disediakan sebanyak 2000lt yang dapat dibeli dengan harga 12ribu per liternya.
Humas PT SRL blok Seikebaro, Manuara Simanjuntak menyebutkan, operasi minyak goreng murah telah dilakukan selama beberapa tahun silam terutama menjelang perayaan hari besar keagamaan.
" Untuk teknis mendapatkan minyak gorang murah, warga sebelumnya sudah diberikan kupon melalui pemerintah desa setempat serta dibatasi pembelian untuk setiap pemilik kupon, ini untuk memudahkan masyarakat dapat membeli tanpa khawatir kehabisan, " Kata Manuara.
Lanjut Manuara, masyarakat yang akan membeli minyak goreng kemasan cukup membayar sebesar 12 ribu per liter jauh dibawah harga minyak goreng dipasaran.
"Program pasar murah minyak goreng ini juga sebagai implementasi program pemberdayaan masyarakat terutama warga yang bertempat tinggal di sekitar wilayah konsesi perusahaan, " Kata Manuara.
Lisnawati, warga Desa Torganda mengatakan untuk mendapatkan minyak goreng murah, pihaknya mengaku hanya dibatasi dapat membeli maksimal 2 liter saja per kupon.
" Alhamdulillah dapat minyak makan murah kalau harga normal per liter bisa dapat harga 20ribu tapi ini saya dapat harga 12ribu saja, " Terangnya.
Operasi pasar merupakan program pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan dengan melibatkan beberapa perusahaan lainnya, kegiatan operasi pasar murah ini diselenggarakan sebagai upaya untuk mengantisipasi melonjaknya harga kebutuhan pokok menjelang hari raya Idul Fitri.