Humas Kanwil Kemenag Riau raih penghargaan pengelola website terbaik 2024

id Kepala Kanwil Kemenag Riau, Muliardi, di Pekanbaru, Selasa, ekspos terkait penghargaan nasional, diterima dari Wamenag R

Humas Kanwil Kemenag Riau raih penghargaan  pengelola website terbaik 2024

Kanwil Kemenag Riau peroleh penghargaan nasional, dari Wamenag RI, sebagai pengelola website terbaik, kategori Kanwil Kemenag Provinsi. ANTARA/HO-Humas Kanwil Kemenag Riau. (3)

Pekanbaru (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau menerima penghargaan Humas Kemenag Award dari Setjen Kemenag RI untuk tingkat nasional sebagai pengelola website terbaik kategori Kanwil Kemenag Provinsi.

"Saya mengapresiasi dan memberikan penghargaan tinggi terhadap insan humas di lingkungan Kanwil Kemenag Riau yang sudah berusaha menampilkan informasi terbaik," kata Kepala Kanwil Kemenag Riau, Muliardi dalam siaran persditerima di Pekanbaru, Selasa.

Menurut Muliardi, seluruh Tim Humas Kemenag se-Riau telah bekerja tanpa batas dengan penuh dedikasi dan semangat.

Karena itu, penghargaan ini adalah hasil dari kerja keras, inovasi, dan komitmen semua yang luar biasa dan telah memberikan yang terbaik, untuk Kemenag Riau, juga untuk masyarakat.

"Saya sangat bangga dan terharu atas pencapaian ini, teruslah berkarya dan memberikan yang terbaik. Kalian luar biasa," katanya.

Sebelumnya Wamen Agama RI KH Romo Syafi'I mengatakan peran humas penting sebagai jembatan antara pemerintah dan masyarakat, media juga merupakan partner Kemenag.

"Humas memiliki peran strategis di era digital, sebagai penyebar informasi juga sebagai penghubung yang memperkuat hubungan antara Kementerian Agama dengan masyarakat," kata Romo Muhammad Syafi'i.

Wamenag juga mengapresiasi kinerja humas yang dinilai sukses memanfaatkan teknologi untuk menyampaikan informasi secara efektif.

Humas juga berperan dalam meluruskan hoaks dan menyampaikan pesan-pesan keberagamaan yang menekankan toleransi dan harmoni sosial.

"Peran humas dan media dalam mendukung keberhasilan program-program pemerintah. Kalau hari ini dengan segala pertimbangan, Kementerian Agama memberikan award terkait dengan media ini, saya kira ini adalah sesuatu yang sangat-sangat bermakna," katanya.

Penerima Penghargaan Humas Kemenag Award 2024: terdiri dari kategori media, Kategori Unit Eselon I

,Inovasi Konten Digital Layanan Keagamaan, Pengelolaan Website Terbaik Kategori Kanwil Kemenag Provinsi, Pengelolaan Website Terbaik Kategori Perguruan Tinggi Kegamaan Negeri (PTKN), Pengelolaan Media Sosial Kategori PTKN.

"Humas Kemenag Award 2024 ini merupakan momentum penting bagi kita semua untuk merefleksikan kembali perjalanan kehumasan Kementerian Agama selama satu tahun terakhir," kata Sekjen M. Ali Ramdhani.