Bengkalis (ANTARA) - Debat kedua Pilkada Bengkalis yang berlangsung di Hotel Surya Duri mendapat pengawalan secara ketat dari pihak kepolisian, setiap tamu maupun pendukung kedua Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Kasmarni-Bagus Santoso dan Syahrial-Andika Putra Kenedi diperiksa secara ketat, guna mengantisipasi terjadi kericuhan dalam debat tersebut, Minggu (10/11) malam.
Setiap pendukung calon yang masuk ke lokasi debat harus melalui skrining terlebih dahulu, bagi mereka yang memenuhi kriteria keamanan yang diperbolehkan memasuki gedung acara.
"Kami ingin memastikan debat berjalan dengan tertib, aman, dan kondusif. Kehadiran para pendukung paslon sangat penting dalam memberikan dukungan, namun kami juga harus memastikan bahwa setiap orang yang hadir sudah melalui proses pemeriksaan keamanan dengan baik," ujar Kapolsek Mandau saat mendampingi Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro.
Screening ketat dilakukan terhadap setiap pendukung yang hadir, mulai dari pemeriksaan identitas hingga barang bawaan, guna menghindari adanya provokasi atau hal-hal yang dapat mengganggu jalannya debat.
"Proses tersebut berjalan lancar dengan pengawalan ketat oleh pihak kepolisian dan panitia penyelenggara," kata Kapolsek.
Debat ini sendiri merupakan salah satu rangkaian penting dalam Pilkada Bengkalis 2024, yang menjadi sorotan publik. Diharapkan dengan keterlibatan langsung Kapolsek Mandau dalam pengamanan, acara debat dapat berjalan aman hingga selesai tanpa gangguan berarti.
"Acara debat ini berlangsung di bawah pengawasan ketat aparat keamanan yang bersiaga penuh, menambah keyakinan masyarakat bahwa jalannya demokrasi di Bengkalis akan tetap terjaga dalam suasana damai," kata Hairul.
Berita Lainnya
Polsek Mandau ajak tokoh agama ciptakan pilkada kondusif
21 November 2024 10:29 WIB
Kapolsek Mandau minta PPK jalankan tugas dan fungsi dengan baik
20 November 2024 10:22 WIB
Dukung ketahanan pangan, Polsek Mandau manfaatkan lahan produktif
18 November 2024 11:55 WIB
Dukung pilkada serentak, Polsek Mandau bantu lansia sakit
15 November 2024 15:23 WIB
Polsek Mandau ajak kaum "baby boomers" tidak golput
12 November 2024 16:06 WIB
Jelang debat kedua, Polsek Mandau sterilisasi lokasi acara
10 November 2024 12:04 WIB
Kapolsek Mandau minta KPPS jaga netralitas dalam Pilkada 2024
08 November 2024 14:09 WIB
Itwasda Polda Riau audit kesiapan pilkada di Bengkalis
07 November 2024 11:28 WIB