Bengkalis (ANTARA) - Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan Nasional, Jajaran Polsek Bengkalis bersama Koramil 01/Bengkalis dan Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) menggelar patroli ke sejumlah objek vital negara dan kantor penyelenggara pilkada dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Ri Prabowo Subianto-Raka Buming Raka, Sabtu (19/10) malam.
"Patroli bersama dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden ini dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif ke sejumlah objek vital dan kantor penyelenggara Pilkada," ujar Kapolsek Bengkalis AKP Faisal.
Dikatakannya, Patroli bersama ini merupakan bagian dari pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) serta untuk mempererat sinergitas antara Polri dan TNI dan Pemerintah sebagai pelayan masyarakat.
Kapolsek Bengkalis AKP Faisal menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah dalam upaya memberikan rasa aman, nyaman kepada masyarakat, terutama di objek vital dan Kantor Penyelenggara Pilkada.
“Kegiatan patroli ini dilakukan dengan patroli checkpoint pada Obvitnas maupun Kantor Penyelenggara Pilkada serta menyambangi masyarakat di berbagai tempat umum seperti pelabuhan Roro, taman, dan jalan umum. Tujuannya adalah memastikan bahwa tempat-tempat tersebut tetap aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024,” ungkap AKP Faisal.
Patroli ini tidak hanya sebatas pengawasan fisik, tetapi juga melibatkan interaksi langsung dengan warga. Petugas patroli memberikan himbauan kepada masyarakat yang ditemui, khususnya mereka yang sedang nongkrong di tempat umum, untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas. Mereka juga diajak untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan gangguan Kamtibmas atau hal-hal yang mencurigakan.
"Jika terjadi gangguan Kamtibmas, atau ada hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan ke kepolisian terdekat," tambah AKP Faisal.
Kegiatan patroli ini diharapkan dapat meningkatkan rasa aman di kalangan masyarakat dan memastikan bahwa lingkungan tetap kondusif, Patroli bersama antara Polri,TNI dan satpol PP dalam kegiatan ini juga menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga stabilitas dan keamanan nasional, khususnya di wilayah Kecamatan Bengkalis.
Berita Lainnya
80 Personil BKO Polda Riau dilepas usai pengamanan TPS di Mandau
30 November 2024 13:55 WIB
Polsek Mandau perhatikan kesehatan personel jelang sidang pleno Pilkada 2024
29 November 2024 14:55 WIB
Kapolsek dampingi asistensi pengamanan Pilkada di Kecamatan Bengkalis
28 November 2024 15:43 WIB
Pamatwil Polda Riau dan Kapolres Bengkalis tinjau kesiapan TPS
28 November 2024 15:28 WIB
Polsek Rupat Utara kawal distribusi logistik ke TPS pulau terluar
28 November 2024 15:09 WIB
Tahanan di Polsek Pinggir berikan suara di Pilkada 2024
27 November 2024 13:35 WIB
Doa bersama jelang Pilkada Serentak 2024 di Mandau
27 November 2024 12:13 WIB
Polsek Mandau perkuat keamanan TPS, kerahkan personel hingga ke pelosok
26 November 2024 14:50 WIB