Pekanbaru (ANTARA) - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melantik dan mengambil sumpah Penjabat (Pj) Gubernur Riau Rahman Hadi di Sasana Bakti Praja, Gedung C, Kementerian Dalam Negeri, Jakarta Pusat, Kamis (15/8), berdasarkan SK Presiden RI Nomor 88/P Tahun 2024, menggantikan SF Hariyanto.
"Pada hari ini saya Mendagri atas nama Presiden RI Joko Widodo dengan resmi melantik Penjabat Gubernur Riau berdasarkan SK Presiden RI. Saya percaya, insya Allah Pj Gubernur Riau Rahman Hadi mampu melaksanakan tugas sesuai dengan tanggungjawab yang diberikan," kata Mendagri, Tito Karnavian dalam rilisdisampaikan Humas Pemprov Riau, diterima ANTARA Pekanbaru, Kamis.
Usai pelantikan, Mendagri memasangkan tanda pangkat Pj Gubernur Riau dan menyerahkan SK pengangkatan sebagai Pj Gubernur Riau dari Presiden RI Joko Widodo.
Jabatan Rahman Hadi sebagai Pj Gubernur Riau, terhitung sejak yang bersangkutan dilantiksebagai Pj Gubernur hingga satu tahun, setelah habis masa jabatan Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.
SF Hariyanto diberhentikan dengan hormat oleh Presiden RI setelah menyatakan mundur sebagai Pj Gubernur Riau karena maju pada Pilkada Riau 2024.
Masa jabatan Pj Gubernur Riau SF Hariyanto berakhir Kamis (15/8/2024). Di akhir masa jabatannya itu, SF Hariyanto mengaku masih memiliki mimpi besar untuk kemajuan Riau dari sisi infrastruktur, pendidikan, ekonomi dan aspek lain yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Untuk itu, estafet kepemimpinan diperlukan dalam mewujudkan mimpi untuk bumi Lancang Kuning ini.
Setelah lima bulan lebih menjadi Pj Gubernur Riau, katanya, pihaknya sudah mencoba berkontribusi untuk masyarakat dan berupaya dengan maksimal khususnya menangani persoalan infrastruktur yang banyak dikeluhkan masyarakat.
"Saya resmi dilantik menjadi Pj Gubernur Riau pada akhir Februari 2024. Sehari setelah dilantik saya langsung meninjau jalan rusak dan memerintahkan untuk melakukan perbaikan serta mengambil alih 16 ruas jalan di Pekanbaru yang mengalami kerusakan parah. Langkah ini dilakukan agar perbaikannya segera dikerjakan dan alhamdulillah saat ini perbaikan jalan di Pekanbaru itu sudah tuntas dan mendapat apresiasi dari masyarakat," katanya.
SF Hariyanto juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Riau. Jika selama ia memimpin daerah initerdapat kekurangan dan kesalahan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mendagri lantik Penjabat Gubernur Riau Rahman Hadi gantikan Hariyanto
Berita Lainnya
RAPP raih 4 penghargaan dalam wujudkan K3 dan "Zero HIV/AIDS" dari Pemprov Riau
21 November 2024 19:36 WIB
Lewat vokasi, PHR-Pemprov Riau tingkatkan kualitas masyarakat
20 November 2024 14:21 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB
Pj Gubernur Riau tekankan pentingnya keterbukaan informasi
13 November 2024 11:05 WIB
Riau terima penghargaan Bhumandala Award 2024 kategori provinsi Bhumandala Kinerja Sampul Jaringan IG
05 November 2024 11:22 WIB
Pemprov Riau dukung PTPN IV Regional III wujudukan swasembada pangan energi
29 October 2024 12:17 WIB
Pj Gubriharap pembangunan Tol Pekanbaru - Rengat berjalan lancar
28 October 2024 15:30 WIB
Anggota DPRD Riau minta pemprov antisipasi cuaca ekstrem
28 October 2024 15:06 WIB