Jakarta (ANTARA) - Amerika Serikat masih memuncaki klasemen medali Olimpiade Paris 2024, sementara Indonesia yang sebelumnya berada di peringkat 28, turun ke peringkat 32 per Sabtu pukul 08.00 WIB.
Dikutip dari laman resmi Olimpiade, Amerika Serikat telah mengoleksi sebanyak 33 medali emas, 39 perak, dan 39 perunggu. Cabang olahraga terbanyak yang menyumbangkan emas untuk AS adalah dari atletik dan renang dengan masing-masing 11 dan 8 emas.
Posisi kedua di klasemen medali Olimpiade Paris dihuni oleh China dengan torehan 33 emas, 27 perak, dan 23 perunggu. Loncat indah menjadi andalan China dengan 7 medali emas.
Sementara, Indonesia masih memiliki dua emas dan satu perunggu per hari ini.
Skuad Merah-Putih berhasil meraih dua medali emas di Olimpiade Paris 2024 yang diraih Veddriq Leonardo di cabang panjat tebing putra dan Rizki Juniansyah di cabang olahraga angkat besi 73 kg putra.
Veddriq berhasil mengamankan medali emas pertama untuk Indonesia setelah dia memenangi final nomor speed putra pada Kamis (8/8).
Sedangkan atlet angkat besi (lifter) putra Rizki Juniansyah berhasil menyabet medali emas pada pertandingan angkat besi kelas 73 kg putra Olimpiade Paris 2024 pada Jumat (9/8) 2024.
Medali perunggu diraih Gregoria Mariska Tunjung di cabang bulu tangkis nomor tunggal putri.
Melengkapi daftar lima besar klasemen medali adalah Australia, Jepang, dan Inggris Raya. Australia telah mengumpulkan 18 emas, 16 perak, dan 14 perunggu.
Selanjutnya Jepang meraih 16 emas, 8 perak, dan 13 perunggu. Sementara Inggris Raya memiliki 14 emas, 20 perak, dan 23 perunggu.
Tim tuan rumah Prancis berada di posisi keenam, sedangkan Filipina masih menjadi negara Asia Tenggara dengan ranking tertinggi saat ini di klasemen medali Olimpiade Paris, dengan menduduki posisi 29.
Berikut adalah tabel klasemen medali Olimpiade Paris 2024 per Sabtu (10/8) pukul 08.00 WIB.
Peringkat Negara Emas Perak Perunggu Total
1 Amerika Serikat 33 39 39 111
2 China 33 27 23 83
3 Australia 18 16 14 48
4 Jepang 16 8 13 37
5 Inggris Raya 14 20 23 57
6 Prancis 14 20 22 56
7 Korea Selatan 13 8 7 28
8 Belanda 13 6 10 29
9 Jerman 12 9 8 29
10 Italia 11 12 13 36
29 Filipina 2 0 2 4
32 Indonesia 2 0 1 3
Baca juga: Billie Eilish hingga RHCP dikabarkan akan tampil di penutupan Olimpiade
Baca juga: Klasemen sementara medali: Amerika masih pertama, Indonesia naik ke peringkat 28