Pekanbaru (ANTARA) - LAZnas PHR - Karyawan Muslim Rokan Indonesia meraih penghargaan Terbaik I tingkat Nasional Indonesia’s SDGs Action Awards 2023 kategori Filantropi di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Senin.
Ajang yang diselenggarakan oleh Kementerian PPN/Bappenas RI ini merupakan apresiasi pemerintah kepada seluruh pemangku kepentingan yang telah mendukung pelaksanaan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2023 dengan tema Air, Energi, dan Pertanian menuju Ketahanan Pangan Berkelanjutan ini diserahkan langsung oleh Bapak Dr. (H.C.) Ir. H. Suharso Monoarfa, M.A. selaku Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional sekaligus sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional kepada Very Ronedy, MT selaku Direktur LAZnas PHR Karyawan Muslim Rokan.
Penghargaan ini diperoleh LAZnas PHR setelah melewati beberapa tahap seleksi ketat dari dewan penilai yang pakar di bidang pembangunan berkelanjutan. Seleksi yang dilakukan melalui babak penyisihan, semifinal dan final dengan penilaian secara administrasi/dokumen dan penjurian wawancara serta validasi lapangan. Sedangkan aspek penilaiannya mulai dari komitmen organisasi terhadap pengarusutamaan SDGs serta penilaian Best Practice yang sudah dilakukan untuk mendukung SDGs sesuai dengan temanya.
Pemerintah berharap dengan proses seleksi yang sangat ketat tersebut diharapkan praktik baik (best practice) yang dilakukan dapat direplikasi lebih luas dan mendorong percepatan target pencapaian SDGs pada "Decade of Action" tahun 2030.
Direktur LAZNas PHR Very Rosnedy, MT menyampaikan bahwa, Ajang awards ini merupakan sarana validasi dari para pakar terhadap program LAZnas PHR, apakah program yang dilakukan sudah sesuai secara metodologi ilmiah dan apakah sudah berdampak kepada masyarakat.
"Dengan penghargaan ini kami lebih yakin bahwa komitmen program kebaikan yang selama ini dilakukan secara konsisten diakui kiprah dan dampaknya oleh banyak pihak, terutama program Clean Water Project yang menjadi best practice dalam penilaian," Imbuhnya.
Age Pranata, S.Si selaku Manajer Operasional LAZnas PHR menambahkan bahwa dalam pelaksanaan program LAZnas PHR selalu mengarusutamakan SDGs, melibatkan banyak pihak, melakukan inovasi dan juga continuous improvement, serta menciptakan pola program yang mudah untuk direplikasi. Hal tersebut menjadi salah satu poin penting penilaian dari dewan penilai.
“Kami mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak, terkhusus untuk tim, donatur, mitra dan penerima manfaat atas kerjasamanya. Semoga bisa berkolaborasi dengan lebih banyak pihak agar manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat,” ujar Age.
Berita Lainnya
LAZnas PHR 2023 sampaikan public expose, dari air bersih hingga panel surya
16 March 2024 13:39 WIB
LAZnas PHR dan YBM BRILian luncurkan WASH PROGRAM untuk warga Dumai
22 December 2023 1:21 WIB
WASH Program LAZnas PHR dan YBM BRILian, 200 keluarga di Sungai Luar tak lagi krisis air
07 December 2023 16:32 WIB
YBM BRILiaN dan LAZnas PHR luncurkan WASH Program, bantu atasi krisis air bersih di Dumai
30 December 2022 18:19 WIB
LAZnas PHR raih WTP laporan keuangan 2021
15 October 2022 16:15 WIB
Riau raih penghargaan terbaik nasional kampanye komunikasi publik
10 October 2024 20:08 WIB
Kemenag raih penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik tahun 2024
08 October 2024 14:36 WIB
Konsistensi transformasi PTPN IV Regional III diganjar tiga penghargaan kinerja terbaik
03 September 2024 16:11 WIB