Bengkalis (ANTARA) - Sebanyak sembilan orang atlet Kickboxing Kabupaten Bengkalis mengikuti seleksi pra PON di Bogor yang berlangsung pada 20-25 Oktober 2023 dalam rangka persiapan PON XXI di Aceh-Sumut 2024.
"Total atlet yang mewakili Riau sebanyak 19 atlet mengikuti seleksi Pra PON, sembilan dari Bengkalis ditambah dua pelatih," ujar Ketua Kickboxing Kabupaten Bengkalis Wiwin Suryana, Jumat.
Disebutkannya, sembilan atlet tersebut yakniMuhamad Rizki Ananda Putra (Ring Sport Low Kick/63kg), Rio Kurniawan (ring Sport Fll Contact/51 kg), Muhamad Taufik Hidayat (Tatami Style Poin Fighting/51 kg), Beni Syfiq Najmudin (Tatami Style Creative Form Individu), Suci Dwi Rahma Hidayah (Ring sport Low Kick/48 kg), Mia Maharani (Ring sport Low Kick/56 kg), Nelia Helna Laturete (Ring Sport Fil Contact/48 kg), Putri Novila (Ring sport Ful Contact/51 kg) dan Sukma Murtiani (Tatami Style Point Fighting/51kg).
"Sedangkan dua pelatih, Alle Syahputra dan Hady Sucipto akan mengikuti Grading Belt Black," ungkapnya.
Untuk target dari sembilan atlet tersebut yakni tujuh atlet yang akan berpeluang untuk meraih medali emas dan lolos seleksi Pra PON tersebut.
Sementara Ketua KONI Bengkalis Darma Firdaus Sitompul berharap kepada atlet agar dapat menunjukkan prestasinya di kancah Nasional dan lolos dalam seleksi tersebut.
"Tunjukkan prestasi dan harumkan nama Kabupaten Bengkalis di kancah nasional dan KONI tentu akan memberikan dukungan terhadap atlet-atlet yang berprestasi tentunya," kata Darma.
Berita Lainnya
Lepas atlet Bengkalis ke PON Aceh-Sumut, ini pesan Sekda Bengkalis
30 August 2024 17:58 WIB
Atlet Bengkalis banyak wakili Riau di cabang anggar untuk PON 2024
11 July 2024 10:39 WIB
Tingkatkan teknik dan mental, tiga atlet Muayhtai Bengkalis latihan di Thailand
10 July 2024 23:01 WIB
Tak terima uang TC Porprov dipotong, Pengurus Muathay Bengkalis dipolisikan
08 February 2024 16:39 WIB
Polemik bonus atlet, KONI Bengkalis : Kadisparbudpora jangan buang badan
04 January 2024 16:23 WIB
115 peserta ikuti Percasi Cup 2023, ini harapan Ketua KONI Bengkalis
12 September 2023 16:43 WIB
KPU dan Bawaslu sambangi KONI Bengkalis terkait pengurusnya yang nyaleg
12 September 2023 16:09 WIB
Bupati dan KONI Bengkalis terima penghargaan dari SIWO PWI
28 August 2023 16:22 WIB