Jakarta, (Antarariau.com) - Ratifikasi FLEGT-VPA oleh parlemen Uni Eropa (UE), mendorong Asia Pacific Resources International Limited (APRIL) sebagai produsen pulp dan kertas kedua terbesar di Asia dengan merk PaperOne akan lebih memperluas pasar ekspornya.
Ditargetkan, dalam dua tahun ke depan setidaknya PaperOne sudah diekspor hingga ke 100 negara di dunia. Hal ini diungkap Kusnan Rahmin Presiden Direktur APRIL Indonesia.
“Kami terus melakukan ekspansi. Kalau saat ini PaperOne diekspor ke lebih dari 75 negara, kami optimis dua tahun ke depan bisa diekspor paling tidak ke 100 negara,” ucap Kusnan Rahmin di Jakarta, Selasa.
Menurut dia, selama ini PaperOne yang diproduksi di Indonesia sangat dikenal dan disukai konsumen mancanegara. Termasuk juga di negara-negara Eropa yang menjadi pangsa pasar ekspor kedua, setelah kawasan Asia, Pasific, Australia dan China.
Dia menjelaskan , diterimanya PaperOne di pasar ekspor tidak terlepas dari kualitas produk dan proses pengolahan yang sesuai dengan prinsip keberlanjutan. “Para pembeli di luar negeri, khususnya Eropa sangat memperhatikan persoalan-persoalan terkait isu lingkungan. Untuk merespon hal ini, perusahaan terus melengkapi diri dengan berbagai sertifikasi nasional dan internasional terkait pengelolaan hutan dan produk lestari,” terang Kusnan Rahmin.
Target 15 Ribu Ton
Kusnan Rahmin mengatakan, sampai tahun ini total penjualan PaperOne, di pasar dalam negeri telah mencapai antara 10 ribu ton lebih. “Pada 2014, kami akan meningkatkan penjualan hingga mencapai 15 ribu ton,” jelasnya.
Di pasar dalam negeri, kata dia, kini terjadi pertumbuhan permintaan kertas yang cukup signifikan seiring berkembangnya bisnis fotocopy. “Ini juga menjadi pertimbangan kami dalam meningkatkan total penjualan,” tambah Kusnan Rahmin
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB