Pekanbaru (ANTARA) - Serombongan gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) masuk perkebunan warga dan merusak ratusan tanaman di Jalan Tengku Maharani, Kelurahan Maharani, Rumbai Barat, Rabu dini hari.
Berdasarkan pantauan di lokasi, tampak banyak jejak kaki gajah di kebun warga. Selain itu terdapat pula sisa buah-buahan yang telah dimakannya.
Salah seorang pemilik kebun bernama Nurman Wathon menyebutkan satwa berbelalai tersebut memasuki kebunnya saat ia tengah tidur. Akibatnya, sejumlah tanaman pepaya, pisang dan kelapa rusak. Padahal tanaman tersebut telah siap untuk dipanen.
"Sebelumnya sudah kedengaran dari sore, tapi kami bisa kami halau sehingga dia pergi. Beberapa hari ini gajah masuk di saat kami tengah tidur, sekitar jam 2-3 dini hari," terang Nurman.
Dijelaskan Nurman, permasalahan ini bukanlah pertama kali terjadi. Hampir tiap tahun, ia dan warga lain mengalami masalah serupa.
"Kami tak tahu pasti ini gajah liar atau penangkaran, tapi dampaknya merusak kebun masyarakat," terangnya.
Selain itu, ia mengaku resah dan khawatir akan kedatangan gajah sewaktu-waktu dapat pula mengancam keamanan warga.
"Takutnya bisa berakibat ke warga, rumah, bahkan memakan korban jiwa karena sudah masuk ke lingkungan pemukiman," lanjut Nurman.
Akibat gajah masuk kebun dan merusak tanaman, ia dan warga mengalami kerugian. Gajah merusak sekitar 50 tanaman miliknya sehingga kerugian yang dialami Nurman diperkirakan mencapai Rp7,5 juta.
Baca juga: Dunia konservasi kembali berduka, anak gajah di Kampar mati akibat virus
"Sejak 2017 kami sudah lapor ke pihak terkait terutama BBKSDA, namun belum ada respons dari pihak terkait. Ke mana kami mau mengadu? Sementara yang dirusak tak sedikit dan juga untuk kebutuhan sehari-hari," tutur Nurman.
Senada dengan Nurman, pemilik kebun yang dirusak gajah, Nababan juga mengeluhkan hal serupa. Satwa berbadan tambun tersebut telah merusak 130 batang pohon kelapa miliknya.
"Jumlah kelapa yang telah rusak untuk saat ini sekitar 130 batang. Per batangnya itu Rp250 ribu. Beginilah kehidupan yang kami alami," keluhnya.
Nababan mengharapkan pihak terkait dapat segera menangani permasalahan ini. Ia menginginkan gajah tak lagi masuk ke pemukiman warga.
"Kami harap gajah ini betul diamankan dan tak masuk ke pemukiman warga. Apalagi memang kami mayoritas petani, namun tanaman telah dirusak sebelum kami menikmati hasilnya," pungkasnya.
Baca juga: Gajah bunting tewas di Bengkalis karena diracun
Berita Lainnya
Kawanan gajah liar masuk pemukiman, rusak rumah dan kebun milik warga Lampung
02 December 2023 16:09 WIB
BBKSDA Riau berbagi tips untuk mengusir gajah secara aman
25 January 2023 23:27 WIB
FOTO - Dampak gajah sumatera masuk ke kebun Pekanbaru
25 January 2023 16:43 WIB
Dua gajah liar rusak kebun warga di Indragiri Hulu
18 April 2022 16:18 WIB
Pulahan gajah liar obrak-abrik kebun sawit warga
06 August 2020 22:49 WIB
12 gajah ngamuk rusak rumah dan kebun milik warga di Nagan Raya Aceh
27 June 2019 9:33 WIB
13 Gajah Liar Rusak Kebun Kelapa Warga Pekanbaru, ini dampaknya
18 February 2019 11:54 WIB
Gajah Liar Rusak Puluhan Hektare Kebun Warga
12 January 2013 12:06 WIB