Siak, (ANTARA) - Kantor Imigrasi Kelas II Tempat pemeriksaan Imigrasi Siak mengadakan Pekan Layanan Keimigraian Ramah Hak Asasi Manusia (HAM) 28 November hingga 9 Desember 2022 dalam menyambut Hari HAM sedunia ke-74 tahun 2022.
Kegiatan tersebut berupa pelayanan paspor pada hari Senin sampai Jumat dari pukul 08.00 - 16.00 WIB. Hari HAM sendirijatuh pada tanggal 10 Desember 2022 mendatang.
"Untuk menyemarakan Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 74. Kami Kantor Imigrasi Kelas II TPI Siak akan mengadakan pelayanan paspor pada hari Senin sampai Jumat dari pukul 08.00-16.00 WIB, " kata Kepala Kanim Siak Kelas II TPI Siak, Yanto, Selasa.
Diharapkannga dengan pelaksanaan Pekan Layanan Keimigrasian Ramah HAM di lingkungan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Siak ini dapat berkontribusi dalam mendorong pemajuan HAM. Khususnya pada sektor Pelayanan Publik bagi Kelompok Rentan.
Hal ini juga untuk mewujudkan tema peringatan Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 74 tahun 2022. Yakni "Pemajuan Hak Asasi Manusia untuk setiap Orang" (Advancing Human Rights For Everyone).
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk penghormatan atas disahkannya Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia. Itu oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada 10 Desember 1948.
Tampak dalam kegiatan tersebut petugas Imigrasi Siak membantu kelompok rentan dalam pengurusan paspor. Mulai dari tempat parkir hingga ke meja layanan dan melaksanakan foto paspor.
Berita Lainnya
Puan Maharani sebut pringatan Hari HAM Sedunia momentum perkuat pemenuhan hak dasar
10 December 2024 12:48 WIB
Kepala HAM PBB nyatakan prihatin Israel menyerang rumah sakit di Beirut
23 October 2024 14:06 WIB
Jumlah korban tewas Gaza tembus 40.000, HAM PBB serukan gencatan senjata
16 August 2024 12:08 WIB
Disnakertrans Riau bersama Kemenkumham Riau dorong pengarustamaan isu HAM pada dunia bisnis
04 August 2024 11:28 WIB
305 produk hukum daerah belum sesuai prinsip HAM
02 August 2024 17:51 WIB
Dirjen HAM: KUHP baru mengenai kohabitasi dalam hak azasi manusia
29 July 2024 11:48 WIB
Komisaris Tinggi HAM PBB Volker Turk penuhi undangan pemerintah Malaysia
04 June 2024 10:06 WIB
121 kelompok HAM desak Presiden Amerika Serikat hormati independensi ICC
24 May 2024 13:25 WIB