Tembilahan (ANTARA) - Ketua Tim PenggerakPKKKabupaten Indragiri HilirZulaikhah Wardan berkesempatan menghadiri ‘Market Day Bina Insani’ (Madani) yang digelar PC Himpaudi di Desa Lintas Utara Kecamatan Keritang, Selasa, (11/10).
Zulaikhah mengapresiasi kegiatan tersebut karena menurutnya kegiatan proudly present market day Bina Insani sejalan dengan program pemerintah yang sedang mewujudkan PAUD berkualitas.
“Kegiatan ini sudah sejalan dengan program pemerintah yang sedang mewujudkan gerakan PAUD berkualitas melalui layanan gerakan PAUD holistik integratif,” ucap Zulaikhah yang juga merupakan bunda PAUD Inhil saat mendampingi Bupati Muhammad Wardan dalam kunjungan kerjanya di Kecamatan Keritang.
Menurut Zulaikhah, kegiatan market day adalah upaya menanamkan nilai-nilai sejak usia dini.
Kegiatan itu pula bertujuan sebagai wadah anak untuk berkreasi, mengasah potensi dan menjadi pengusaha sejak dini.
Diharapkan, melalui kegiatan ini berkembang enam aspek perkembangan anak yaitu nilai agama, moral, fisik, motorik kognitif, bahasa sosial emosional, dan seni pada anak.
“Kegiatan ini sangat luar biasa, karena baru pertama kali ini, saya menghadiri acara seperti yang dilaksanakan oleh lembaga PAUD,” ucapnya.
Advertorial
Berita Lainnya
Sekda Inhil: Lembaga PAUD Harus Kedepankan Kulitas
11 March 2018 22:55 WIB
Bupati Inhil Terima Penghargaan Presiden Dalam Hal PAUD
21 November 2017 20:25 WIB
Pemkab Inhil Terima Penghargaan Pemprov Riau Atas Komitmen Dalam PAUD
02 November 2017 20:10 WIB
464 Lembaga PAUD Di Inhil, Hanya 64 Yang Terakreditasi
26 July 2017 21:20 WIB
Bripka Suryawan Fadlin Berharap Pendidikan PAUD Di INhil Dapat Ditingkatkan
29 November 2016 11:45 WIB
Bunda Paud Inhil Terima Piagam Penghargaan Tingkat Nasional
30 September 2016 19:14 WIB
Wakili Riau, Bunda Paud INHIL Maju Ke Tingkat Nasional
22 September 2016 14:01 WIB
Bupati sebut program GSH bantu masyarakat sadar bahaya stunting
11 October 2022 20:39 WIB