Sebuah pesawat Latih Bonanza TNI AL Jatuh di alur pelayaran barat Surabaya

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,pesawat jatuh

Sebuah pesawat Latih Bonanza TNI AL Jatuh di alur pelayaran barat Surabaya

Sejumlah pesawat TNI AL menyambut kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 yang tergabung dalam Satgas Maritime Taks Force TNI Konga XXVIII-M/Unifil TA 2020 saat melintas di Selat Madura, Sabtu (3/9/2022). (ANTARA/Didik Suhartono)

Jakarta (ANTARA) - Sebuah pesawat udara (Pasud) latih jenis G-36 Bonanza T-2503 milik TNI AL mengalami kecelakaan dan jatuh di Alur Pelayaran Barat Surabaya (APBS), Jawa Timur, Rabu.

"Pesawat tersebut mengalami kecelakaan saat melaksanakan latihan dengan KRI-KRI di jajaran Koarmada II," kata Kepala Dinas Penerangan Koarmada II Letkol Asep Aryansyah melalui keterangan tertulisnya di Surabaya.

Menurut Letkol Asep, untuk penyebab jatuhnya pesawat T-2503, hingga saat ini masih belum diketahui.

Saat ini, kata dia, TNI Angkatan Laut mengerahkan 13 KRI, 1 KAL,1 Tim Kopaska, dan 1 Tim Penyelam dan dipimpin langsung Pangkoarmada II dan Komandan Guspurla Koarmada II.

Baca juga: TNI AU lakukan investigasi untuk penyelidikan atas jatuhnya pesawat T50i di Blora

Baca juga: Pesawat kargo militer Rusia jatuh, empat orang dilaporkan tewas