Pekanbaru, (antarariau.com) - Politeknik Caltex Riau (PCR) bekerjasama dengan Jobstreet akan menggelar acara yang bertajuk Quality Campus Jobfair Politeknik Caltex Riau, pada 8 hingga 9 Oktober 2013.
Acara yang dihelat di gedung serbaguna PCR ini menghadirkan beberapa perusahaan minyak dan gas dan perusahaan-perusahaan lainnya yang ikut serta.
Pembantu Direktur Bidang Kerjasama, Bisnis, dan Pemasaran PCR, Erwin Setyo Nugroho mengatakan acara ini mungkin bisa meningkatkan kerjasama kampus dengan pihak perusahaan sehingga bisa menjadi jembatan bagi alumni PCR maupun non-PCR untuk mendapatkan pekerjaan impian mereka.
“Ini adalah ajang peningkatan kerjasama PCR dengan beberapa perusahaan rekanan yang telah lama bekerjasama. Selain itu ini juga sebagai moment perkenalan resmi portal karir PCR yaitu sumatera career center yang menjadi portal pencarian lowongan yang dikelola langsung oleh PCR,” terangnya.
Tidak hanya itu, dalam acara ini juga menyajikan pameran kontes proyek akhir mahasiswa PCR, presentasi dari perusahaan dan pengarahan langsung dari lembaga psikologi mengenai persiapan memasuki dunia kerja, mulai dari persiapan menyiapkan berkas lamaran hingga lolos test interview dan beragam test lainnya.
PCR pun sukses menghadirkan puluhan perusahaan yakni PT Chevron Pasific Indonesia, PT IKPP, PT Paragon technology and innovation, PT Talian Infodinamika, PT Indomarco Prismatama, PT Berca Hardayaperkasa, PT Sumber Alfaria Trijaya, PT Huawei, PT Transportasi Gas indonesia, PT Erlangga, Makin Group, Bank Danamon, PT Sinarmas food and agro, PT Smart Tbk, BFI finance, Smart Telecom, dan lain sebagainya.
Jobfair yang dibuka secara gratis ini diperuntukan bukan hanya bagi alumni PCR tetapi juga bagi masyarakat umum mana pun. Dengan hanya bermodalkan surat lamaran, curiculum vitae (CV), dan beberapa berkas lain yang diperlukan.
“Tiap pelamar yang datang diharapkan bisa membawa berkas yang lengkap agar bisa langsung diproses. Karena banyak juga perusahaan yang akan melakukan tes di tempat acara, mungkin keesokan harinya karena ini berlangsung selama dua hari,” jelasnya.
Direktur PCR, Dadang Syarif pun berharap agar Job Fair bisa menjadi acara rutin tahunan PCR yang bisa didukung semua pihak, baik pihak perusahaan maupun pemerintah. “Bahwa ini adalah sebuah moment yang bisa membuat banyak pencari kerja yang bisa diakomodir pada kegiatan ini,” harapnya.