Havaianas hadirkan koleksi khusus Hari Raya untuk sambut Idul Fitri

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, alas kaki

Havaianas hadirkan koleksi khusus Hari Raya untuk sambut Idul Fitri

Havaianas (ANTARA/Havaianas)

Jakarta (ANTARA) - Merek alas kaki asal Brasil Havaianas menghadirkan koleksi khusus yang memberikan model simpel dan elegan, cocok untuk dikenakan pada Hari Raya Idul Fitri.

Dikutip dari siaran pers pada Jumat, Havaianas You Malta merupakan koleksi yang bisa mencerahkan kaki penggunanya. Tidak hanya memberikan kenyamanan tetapi sandal ini juga memberikan sentuhan modern pada strap-nya.

Anda bisa memilih antara warna perak atau emas untuk mempercantik dan memadukannya dengan tampilan urban style. Karena model sandal slip on ini dirasa praktis dan nyaman, namun tetap cocok dikenakan untuk momen formal.

Untuk Anda yang ingin silaturahmi saat Idul Fitri dengan nyaman, kamu bisa memilih You Rio Mystic Sandals. Kombinasi dari tali berbentuk T dan ankle strap, serta kombinasi accessoires gemstone pada strap siap membuat Anda bersinar, yang memadukan keindahan dan keanggunan.

Tersedia dalam palet warna unik, yaitu ice grey dan beige yang akan menyenangkan bagi semua penggunanya.

Koleksi ini cocok digunakan dengan padu-padan pakaian berwarna cerah atau pastel. Model slingback strap dari You Rio Mystic Sandals akan membuat penampilan tampak simpel tapi stylish.

Seluruh koleksi terbaru Havaianas 2022 sudah tersedia di seluruh gerai Havaianas Indonesia secara daring maupun luring.

Baca juga: Inspirasi busana lebaran ala Hadijah Shahab dan Justice

Baca juga: APR bersama brand lokal tampilkan koleksi ciamik di MUFFEST 2022