Semarak hari jadi Kampar, semua instansi dan sekolah pakai baju Melayu

id Hut,Hut kabupaten kampar

Semarak hari jadi Kampar, semua instansi dan sekolah pakai baju Melayu

Kadis Kominfo Kampar Yuricho Efril. (ANTARA/Netty M)

Kampar (ANTARA) - Peringatan Hari Jadi ke-72 Kabupaten Kampar, seluruh instansi dan sekolah diimbau memakai pakaian Melayu mulai 31 Januari hingga 6 Februari 2022.

Setiap tahunnya pada 6 Februari, Kampar merayakan hari jadi. Kali ini peringatan ke-72 tahun, seperti biasanya seluruh instansi termasuk sekolah diwajibkan mengenakan baju melayu.

"Semua instansi termasuk sekolah diminta memakai baju melayu dan juga kepada masyarakat dihimbau membersihkan pekarangan masing-masing," kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Yuricho, Rabu.

Dia menyebutkan bahwa ini merupakan himbauan dari Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto.

"Bupati meminta seluruh elemen membersihkan pekarangan rumah dan kantor masing-masing serta memasang umbul-umbul," terangnya.

Selain itu, para camat dan kades juga diminta melaksanakan kegiatan olahraga dan sosial di daerah masing-masing.

Pada hari puncak Ahad (6/2) pukul l 09.00 WIB Bupati Kampar bersama jajaran dan Forkopimda melakukan Sidang paripurna istimewa melalui aplikasi zoom meeting.

Dalam sidang itu akan diikuti oleh para kepala OPD di rumah Dinas Bupati Kampar, camat di kecamatan masing-masing, Lurah/Kades beserta tokoh masyarakat di Kantor Kelurahan/Desa.

Sedangkan Kepala Sekolah beserta majelis guru mengikuti

dari tempat masing-masing melalui aplikasi zoom meeting.