Wapres Ma'ruf Amin dorong Unisma perkuat riset dan inovasi berbasis teknologi

id Berita hari ini, berita riau terbaru,berita riau antara, Wapres

Wapres Ma'ruf Amin dorong Unisma perkuat riset dan inovasi berbasis teknologi

Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin dalam sambutannya pada Rapat Terbuka Senat Universitas Islam Malang (UNISMA) dalam rangka Orientasi Studi dan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2021/2022 melalui konferensi video di Kediaman Resmi Wapres di Jl.Diponegoro Nomor 2, Jakarta, Senin (6/9/2021). (ANTARA/HO-BPMI – Setwapres/pri.)

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin mendorong Universitas Islam Malang (Unisma) mengembangkan penelitian dan inovasi berbasis teknologi informasi, serta membuka peluang kerja sama dengan dunia industri.

Hal itu disampaikan Wapres Ma’ruf Amin saat menyampaikan orasi ilmiahnya dalam Rapat Terbuka Senat Universitas Islam Malang (Unisma) secara virtual dari kediaman resmi wapres di Jakarta, Senin.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin minta insinerator limbah COVID-19 berstandar nasional

"Saya mendorong Unisma untuk mengembangkan riset dan inovasi dengan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dan meningkatkan kerja sama dan berkolaborasi dengan dunia usaha, dunia industri, lembaga riset, perguruan tinggi lain dan pemerintah," kata Wapres Ma’ruf di Jakarta, Senin.

Wapres juga meminta Unisma dapat menciptakan iklim pembelajaran yang kreatif dan inovatif guna menghasilkan generasi unggul dan profesional serta mampu bersaing di tingkat regional Asean dan tingkat global.

Terkait pentingnya inovasi, Wapres mencontohkan perusahaan teknologi multinasional Apple Inc. yang berhasil mencapai nilai valuasi hingga 2 triliun dolar AS di 2020.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin saksikan panen perdana Peremajaan Sawit Rakyat Riau

"Sumber daya terbesar yang dimiliki oleh W bukan sekedar produk teknologinya, tetapi adalah inovasi. Karena itu, Boston Consulting Group memberikan predikat Apple sebagai perusahaan paling inovatif di dunia mengalahkan Google, Microsoft dan Samsung," jelasnya.

Selain Apple Inc., Wapres juga memberikan contoh perusahaan minyak dan gas Saudi Aramco yang pernah mencapai nilai valuasi hingga 2 triliun dolar AS pada 2019.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin minta MPR tak terdisrupsi konflik kepentingan, politik praktis

"Yang membedakan adalah Apple mencapai valuasi tersebut dengan memanfaatkan inovasi sebagai sumber daya terbesar, sementara Aramco mendapat valuasi dari cadangan minyak yang dikelolanya," katanya.

Saat harga minyak mengalami penurunan valuasi, lanjut Wapres, Saudi Aramco mengalami penurunan, sedangkan valuasi Apple Inc. justru bertumbuh cukup pesat.

Oleh karena itu, Wapres meminta seluruh perguruan tinggi saling berkoordinasi dan menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk menciptakan inovasi dengan perkembangan teknologi.