Jakarta (ANTARA) - Grup K-pop SHINee menggelar konser daring, Minggu, yang ditonton sekitar 130.000 penggemar dari 120 negara, kata agensi SM Entertainment, Senin.
Penggemar dari negara-negara seperti Amerika Serikat, Jepang hingga Italia bergabung dalam konser daring "Beyond Live - SHINEE: SHINee World" yang tayang lewat Naver V Live, Minggu.
Baca juga: Astrid gantikan sementara posisi Aiu Ratna yang lagi cutidi Cokelat
Dilansir Yonhap, tagar seperti #SHINee dan #SHINee_BeyondLive juga jadi tren di kalangan pengguna Twitter di negara seperti Kolombia, Kanada dan Selandia Baru selama konser.
SHINee menampilkan beberapa lagu teranyar seperti "Don't Call Me" dan "Kiss Kiss", juga lagu-lagu hit mereka sebelumnya seperti "View", "Sherlock" dan "Love Like Oxygen" di konser solo pertama mereka dalam tiga tahun terakhir. Mereka juga menampilkan "Atlantis" yang akan berada di album repackaged mendatang.
Sama seperti konser daring yang digelar selama pandemi, konser ini melibatkan teknologi visual seperti augemnted reality untuk penggemar yang menonton di seluruh dunia.
Meski tidak bisa bertemu langsung dengan penggemar, para anggota SHINee tetap bersyukur bisa terbantu dengan teknologi untuk menyapa penggemar.
SHINee meluncurkan album ketujuh "Don't Call Me" pada Februari setelah Onew, Key dan Minho selesai melewati wajib militer tahun lalu. Taemin, anggota termuda, belum ikut wajib militer, tapi di saat rekan-rekannya vakum dia tetap aktif bersolo karier dan jadi bagian proyek grup Super M.
Baca juga: Seulgi Red Velvet akan jadi presenter program musik baru
Baca juga: Cerita aktor Korea Selatan Choi Woo Shik soal kariernya sebagai aktor hingga musik favorit
Pewarta: Nanien Yuniar