Jakarta (ANTARA) - Tim Disaster Victim Identification (DVI) Pusat Kedokteran dan Kesehatan Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta, Senin kembali kedatangan satu kantong jenazah yang dibawa menggunakan ambulans.
Satu kantong jenazah yang diterima Tim DVI RS Polri diduga berisi bagian tubuh korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak di Kepulauan Seribu yang ditemukan oleh Kapal Negara (KN) Pencarian dan Penyelamatan (search and rescue/SAR) Basudewa.
Baca juga: Tim DVI RS Polri Kramat Jati terima 16 kantong jenazah dan 3 properti
Pantauan Antara, ambulans yang membawa kantong jenazah berwarna jingga itu tiba sekitar pukul 14.20 WIB.
Ambulans Tim Khusus Polda Metro Jaya dengan nomor polisi 2252-VII itu berjalan cepat melewati kerumunan wartawan yang mencoba mengambil gambar dengan kamera.
Ambulans kemudian berhenti di lobi gedung Instalasi Kedokteran Forensik RS Polri Kramatjati, sebelum dibawa petugas menggunakan meja dorong RS Polri ke dalam gedung tersebut sekitar pukul 14.28 WIB.
Satu kantong jenazah tersebut menambah jumlah kantong jenazah yang dilaporkan telah diterima RS Polri pada Senin hari ini.
Sebelumnya, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono melaporkan pada Senin pukul 09.00 WIB, jumlah yang dilaporkan sebanyak 16 kantong jenazah (bodypack).
Adapun berdasarkan pernyataan Kepala Bagian Operasi Basarnas Brigjen TNI (Mar) Rasman, di Jakarta, Senin, penyerahan di hari ketiga pencarian dan pertolongan korban pesawat SJ 182 itu merupakan obyek pencarian pertama yang diterima pada Senin siang tadi.
Satu kantong jenazah tersebut kemudian diserahkan kepada tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNPT) untuk proses identifikasi lebih lanjut.
Baca juga: Tim mulai temukan jenazah korban Sriwijaya Air
Baca juga: Basarnas kerahkan 53 unit kapal untuk cari pesawat Sriwijaya Air SJ 128
Pewarta: Abdu Faisal
Berita Lainnya
Menteri ESDM Bahlil sebut kenaikan PPN 12 persen tak pengaruhi harga BBM
19 December 2024 16:58 WIB
Prof Haedar Nashir terima anugerah Hamengku Buwono IX Award dari UGM
19 December 2024 16:35 WIB
NBA bersama NBPA hadirkan format baru untuk laga All-Star 2025
19 December 2024 16:16 WIB
PPN 12 persen, kebijakan paket stimulus dan dampak terhadap ekonomi
19 December 2024 15:53 WIB
Pertamina Patra Niaga siap lanjutkan program BBM Satu Harga di 2025
19 December 2024 15:47 WIB
BNPT-PBNU sepakat terus perkuat nilai Pancasila cegah ideologi radikalisme
19 December 2024 15:38 WIB
Maskapai Garuda Indonesia tambah pesawat dukung operasional di liburan
19 December 2024 15:19 WIB
Kemenekraf berkolaborasi untuk bantu promosikan produk kreatif
19 December 2024 14:52 WIB