Beijing (ANTARA) - Toko daring IDN Store memberikan kesempatan kepada para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dari Indonesia memasarkan produk-produknya di Hong Kong.
"Sebagai pusat ekonomi internasional, Hong Kong sangat strategis untuk mempromosikan produk kita," kata Konsul Jenderal RI di Hong Kong Ricky Suhendar, Sabtu.
Baca juga: Dalam Tiga Menit, Redmi 5A Ludes Terjual Di Lazada
Keunggulan dan jaminan mutu produk-produk Indonesia menjadi modal utama untuk bersaing dengan produk-produk dari negara lain.
"Oleh karena itu, saya yakin IDN Store ini akan mampu meningkatkan ekspor kita ke Hong Kong," ujar Ricky.
Sejak pertama diluncurkan secara daring oleh Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan RI Kasan Muhri pada Rabu (11/11), sudah banyak produk-produk dari Indonesia yang ditransaksikan di Hong Kong.
Mayoritas produk makanan dan minuman asal Indonesia yang ditransaksikan melalui perusahaan ekspor asal Hong Kong, Forever Harvest Cooperation Ltd.
"Saya berharap platform IDN Store ini semakin memperkaya promosi produk siap ekspor Indonesia. Tidak hanya menawarkan pilihan lain bagi masyarakat Hong Kong untuk membeli produk Indonesia, melainkan juga mendekatkan pembeli kepada UMKM Indonesia," kata Ricky.
Sampai saat ini terdapat lebih dari 400 toko Indonesia tersebar di seluruh Hong Kong yang menjadi kanal penjualan produk-produk Indonesia.
Nilai perdagangan Indonesia dengan Hong Kong selama 2019 mencapai 4,5 miliar dolar AS.
Baca juga: Tahukah Anda, Setengah Pekerja Lazada Adalah Perempuan
Baca juga: Dukung UKM Indonesia, Lazada Berikan Akses Gratis Bagi Penjual
Pewarta: M. Irfan Ilmie
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB