Hamburg (ANTARA) - Dua kasus demam babi Afrika (ASF) lainnya dikonfirmasi pada babi hutan di Negara Bagian Brandenburg, Jerman timur, menurut pemerintah setempat pada Jumat.
Temuan baru itu menambah jumlah total menjadi 34 kasus sejak pertama kali dikonfirmasi pada 10 September dan terjadi pada satwa liar.
Baca juga: Di Palembang, sebanyak 878 ekor babi mati positif demam afrika
Semua kasus ditemukan di kawasan temuan pertama di daerah Brandenburg.
Lembaga sains Friedrich-Loeffler Jerman membenarkan bahwa hewan terbaru itu mengidap ASF, demikian pemerintah setempat.
China dan sejumlah konsumen daging babi lainnya melarang impor daging babi asal Jerman pada September ini setelah kasus pertama terkonfirmasi, sehingga menyebabkan harga daging babi melonjak.
Penyakit tersebut tidak berbahaya bagi manusia namun cukup fatal bagi hewan babi dan menjadi wabah besar di China, produsen daging babi terbesar dunia, yang mengakibatkan ratusan juta babi dimusnahkan.
Pemerintah Jerman sedang mempertimbangkan bantuan bagi para peternak setelah terjadi penurunan nilai jual akibat penemuan ASF di hewan liar, menurut Menteri Pertanian Federal Julia Kloeckner, Jumat.
Pemerintah negara bagian Brandenburg juga mengatakan akan melonggarkan beberapa panen dan pembatasan lapangan di area terdampak, asalkan ladang telah diperiksa.
Pelonggaran ini mencakup kegiatan panen gula, kentang dan buah-buahan serta penaburan biji-bijian. Kegiatan panen dihentikan lantaran khawatir babi hutan yang bersembunyi di ladang akan kabur dan menyebarkan bencana lebih cepat.
Sumber: Reuters
Pewarta : Asri Mayang Sari
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB