Pekanbaru (ANTARA) - Jumlah kasus COVID-19 di Provinsi Riau pada Jumat (17/7) bertambah menjadi 256 kasus, karena penambahan pasien baru yang paling banyak berasal dari Kabupaten Siak.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Nazir dalam pernyataan pers di Pekanbaru, mengatakan ada penambahan lima pasien baru yang empat di antaranya warga Kabupaten Siak.
“Sehingga total kasus positif COVID-19 di Provinsi Riau 256 kasus positif. Rinciannya 21 orang dirawat, 224 sehat dan sudah dipulangkan, dan 11 meninggal dunia,” katanya.
Empat pasien positif baru dari Siak masing-masing berinisial NR, NA, N, dan MY. Tiga pasien pertama diduga tertular karena merupakan kontak erat dari pasien COVID-19 berinisial NR yang juga merupakan warga Siak.
Kemudian untuk pasien asal Siak yang berinisial MY diduga tertular dari pasien lainnya yang berinisial FPasien yang sudah berusia 90 tahun ini menjalani perawatan di rumah sakit rujukan COVID-19 di Siak.
Sedangkan, satu tambahan pasien baru lainnya adalah warga Kabupaten Kampar berinisial S. Pasien berusia 54 ini merupakan kontak erat dari pasien positif COVID-19 ke-241 berinisial R (35).
“Pasien saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru,” katanya.
Ia menambahkan jumlah pasien terduga (pasien dalam pengawasan/PDP) yang masih dirawat berjumlah 54 pasien. Jumlah PDP yang sudah dinyatakan negatif COVID-19 dan dipulangkan berjumlah 2.125 orang, sedangkan yang telah meninggal dunia berjumlah 208 orang.
“Total PDP berjumlah 2.387 orang,” ujar Mimi Nazir.
Baca juga: Menkes Terawan Agus Putranto bantah RS manfaatkan COVID-19 untuk bisnis
Baca juga: Presiden Meksiko sumbang seperempat gajinya untuk COVID-19
Baca juga: RS TNI AD Palangka Raya bantu obati pasien COVID-19 juga gunakan madu murni
Berita Lainnya
Bank Dunia sebut Asia Timur-Pasifik tumbuh lebih lambat dari sebelum COVID
08 October 2024 10:48 WIB
Sekitar 40 persen orang tua sadar kalau aktivitas anak turun pasca-COVID-19
27 August 2024 12:07 WIB
Indonesia catat 5,2 juta kunjungan wisman tertinggi sejak pandemi COVID-19
01 July 2024 14:06 WIB
Semen Padang raih penghargaan tertinggi Penanggulangan COVID-19 dari Kemnaker
06 September 2023 11:57 WIB
Pandemi COVID-19 dan inflasi picu kemiskinan bagi 68 juta warga Asia, sebut ADB
24 August 2023 10:54 WIB
OJK: Pencabutan status pandemi COVID-19 berdampak positif ke sektor keuangan
04 July 2023 15:46 WIB
Presiden Jokowi hari ini resmi cabut status pandemi COVID-19 di Indonesia
21 June 2023 15:40 WIB
Kemarin, pertemuan Puan Maharani-AHY hingga biaya penanganan COVID-19
19 June 2023 10:15 WIB