Melalui lagu "Rarawuz", Sexy Goath ajak pendengar percaya diri

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,musik

Melalui  lagu "Rarawuz", Sexy Goath ajak pendengar percaya diri

Artwork lagu "Rarawuz" Sexy Goath. (ANTARA/HO)

Jakarta (ANTARA) - Rapper Sexy Goath merilis lagu baru berjudul "Rarawuz" yang mengajak pendengarnya untuk percaya diri.

Dalam siaran persnya, Kamis, Sexy Goath ingin membuktikan melalui lagu ini bahwa pandangan orang yang sudah mengecilkan mereka dengan apa yang mereka lakukan untuk berhasil mencapai tujuan yang baik itu salah.

Baca juga: Lagu "How You Like That" BLACKPINK debut di posisi Hot 100 Billboard

Sexy Goath mengatakan judul lagu barunya itu berasal dari bahasa slang yang memiliki arti "Gue Keren Lo Engga". Dia juga mengatakan bahwa liriknya agak sedikit berat dengan beberapa analogi dan perumpamaan.

Musik dari lagu "Rarawuz" dikerjakan oleh Robert Wynand, seorang produser level atas yang sudah melahirkan ratusan hits bagi para musisi hiphop di Indonesia.

Lagu ini memadukan beat-beat hiphop newschool di era 2000an. Melalui "Rarawuz", Sexy Goath mempunyai harapan lagu ini bisa dinikmati oleh pendengar dan juga fanbase garis kerasnya, Wagelagang.

Sebelumnya Sexy Goath sukses merilis lagu "Wagelaseh" dengan viewers hampir delapan juta di YouTube dan beberapa waktu lalu merilis "Anya Geraldine" yang diambil album terbarunya berjudul "Kambing Liar" berduet dengan rapper muda Jesicca Janess.

Sexy Goath juga pernah menelurkan beberapa lagu kolaborasi bersama Young Lex, seperti “Sa Ae lu”, “Lah Bodo Amat”, hingga yang terakhir “Masih Gue Pantau”.

Baca juga: V BTS pecahkan rekor Adele lewat lagu "Sweet Night" di iTunes

Baca juga: Anji sampaikan aturan dalam "cover" lagu agar tak dianggap melanggar hak cipta


Pewarta : Yogi Rachman