Harga Sawit Riau Turun Tipis

id harga sawit, riau turun tipis

Pekanbaru, 14/9 (ANTARA) - Harga komoditas andalan Provinsi Riau, kelapa sawit, turun tipis pada pekan kedua September yakni rata-rata sebesar Rp5,69 per kilogram (kg).

"Harga sawit turun tipis," kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan (P2HP) Dinas Perkebunan Provinsi Riau, Ferry HC, di Pekanbaru, Rabu.

Sebelumnya, harga tandan buah segar kelapa sawit sempat mengalami tren kenaikan harga selama dua pekan berturut-turut hingga setelah Hari Raya Lebaran.

Menurut dia, penurunan harga tersebut kemungkinan dipengaruhi cuaca hujan di sejumlah daerah yang mengakibatkan ongkos angkut sawit meningkat. Sebabnya, kondisi jalan perkebunan di Riau sebagian besar masih sangat buruk.

Ia mengatakan kemungkinan kedua yang menyebabkan penurunan harga sawit adalah turunnya harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) di pasar ekspor.

"Diperkirakan harga sawit masih akan fluktuatif," ujarnya.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan Riau, harga sawit untuk tanaman umur 3 tahun dari Rp1.189,85 turun menjadi Rp 1.184,15 per kg, umur 4 tahun dari Rp1.307,46 menjadi Rp1.301,77 per kg, ummur 5 tahun dari RpRp 1.399,56 turun menjadi Rp1.393,87 per kg.

Kemudian, umur 6 tahun yang sebelumnya Rp 1.439,72 sekarang hanya Rp 1.404,73. Selanjutnya, untuk umur 7 tahun dari Rp1.494,97 menjadi Rp1.489,28 per kg, umur 8 tahun dari Rp1.541,51 menjadi Rp1.535,82, umur 9 tahun dari Rp1.590,39 turun menjadi Rp1.584,7, per kg, dan untuk umur 10 tahun ke atas dari sebelumnya Rp1.633,57 turun menjadi Rp1.627 per kg.