Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua Komisi III DPR dari Fraksi PAN, Mulfachri Harahap, meminta pemerintah membuat kebijakan yang tegas seperti segera tetapkan larangan masuk dan keluar dari tempat tujuan tertentu yang menjadi asal muasal Covid-19 yaitu China.
"Saya mendorong pemerintah membuat sebuah kebijakan yang tegas misalnya sesegera mungkin tetapkan larangan masuk dan keluar dari tempat tujuan tertentu yg menjadi asal muasal Covid-19 seperti China," kata dai, kepada para wartawan di Jakarta, Rabu.
Baca juga: Dumai perketat pengawasan pelabuhan antisipasi COVID-19
Ia mengatakan China sudah melakukan proses isolasi atau penutupan alias lockdown terlebih dahulu dan saat ini melakukan proses pemulihan.
Menurut dia, pemerintah Indonesia bisa mengambil langkah yang lebih keras dalam mengatasi penyebaran COVID-19 sehingga tidak masalah kalau diambil kebijakan penutupan.
"Kalau lockdown adalah cara yang harus kita ambil untuk cegah Covid-19 menyebar, mengapa tidak. Dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan karena dalam waktu 2-3 pekan akan membuat kita lebih baik, bisa mengidentifikasi zona merah di mana saja dan wilayah yang relatif aman dimana," ujarnya.
Menurut dia, fenomena Covid-19 terjadi di berbagai negara namun kesadaran negara-negara tersebut lebih baik dan lebih disiplin daripada Indonesia dalam menghadapi virus itu.
Ia mengatakan, negara-negara lain pun melakukan langkah lockdown dan disosialisasikan dengan baik kepada masyarakat sehingga kebijakan itu bisa diterima.
"Orang tahu kok virus ini sangat mengerikan sehingga apapun keputusan otoritas, Insya Allah diterima masyarakat," katanya.
Baca juga: Pemerintah himbau agar masyarakat hilangkan stigma pada penderita COVID-19
Baca juga: Antisipasi wabah COVID-19, DPRD Riau minta pemprov jamin ketersediaan pasokan pangan
Pewarta: Imam Budilaksono
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB