Harga Sawit Turun Tipis Di Riau

id harga sawit, turun tipis, di riau

Pekanbaru, 15/6 (ANTARA) - Harga komoditas andalan Provinsi Riau, produksi kelapa sawit mengalami penurunan tipis dibanding sebelumnya, kata seorang pejabat instansi terkait daerah itu.

"Harga sawit turun tipis rata-rata sekitar Rp13,04/Kg," kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebuna (P2HP) Dinas Perkebunan Riau, Ferry Hc di Pekanbaru, Rabu.

Menurut dia, harga sawit sebelumnya sempat meningkat selama empat pekan sejak pertengahan Mei lalu. Turunnya harga tandan buah segar (TBS) sawit dikarenakan pengaruh pasar internasional.

Menurut dia, penurunan harga minyak sawit mentah (CPO) di pasar dunia akhirnya turut berimbas pada harga tandan sawit di daerah.

"Hal ini terjadi akibat penurunan harga CPO di pasar internasional, sehingga pekan ini harga TBS kelapa sawit turun," ujarnya.

Ia mengatakan harga CPO kini mencapai Rp7.954,64/Kg. Sedangkan, harga kernel Rp6.239,60/Kg.

Harga TBS berumur tiga tahun sebelumnya Rp1.317,73/Kg menjadi Rp1.308,42/Kg, umur empat tahun dari Rp1.471,05/Kg menjadi Rp1.460,62/Kg, umur lima tahun dari Rp1.573,95/Kg menjadi Rp1.562,77/Kg, umur enam tahun dari Rp1.602,65 menjadi Rp1.609,18/Kg.

TBS umur tujuh tahun dari Rp1.682,39/Kg menjadi Rp1.670,47/Kg, umur delapan tahun dari Rp1.734,87/Kg menjadi Rp1.722,58/Kg, umur sembilan tahun dari Rp1.790,83/Kg menjadi Rp1.778,16/Kg, dan untuk umur 10 tahun dari Rp1.840,53 turun menjadi Rp1.827,50/Kg.

Harga tersebut akan berlaku sepekan mulai 14-21 Juni 2011, demikian Ferry Hc.