Berlin (ANTARA) - Kebakaran di salah satu kebun binatang di Jerman menghancurkan kandang monyet pada malam Tahun Baru, menewaskan hampir 30 binatang yang berada di dalamnya, menurut pihak kebun binatang pada Rabu.
Simpanse, orangutan, gorila, kelelawar dan burung mati di Kebun Binatang Krefeld di dekat perbatasan Belanda. Sedangkan dua simpanse, Bally dan Limbo berhasil diselamatkan dalam insiden tersebut, menurut pernyataan kebun binatang itu.
Pihaknya menggambarkan kebakaran itu sebagai "tragedi misterius", lantaran penyebab yang masih belum diketahui. Sementara itu, lembaga penyiar setempat WDR mengatakan penyelidik masih mendalami kemungkinan bahwa kebakaran berasal dari pesta kembang api.
Sumber: Reuters
Berita Lainnya
Pertumbuhan ekonomi Jerman diprediksi akan tetap lemah pada 2025
13 December 2024 17:07 WIB
Jerman pesta tujuh gol ke gawang Bosnia-Herzegovina
17 November 2024 8:11 WIB
Legenda disko Boney M. asal Jerman siap gelar konser 50 tahun berkarier di Jakarta
14 November 2024 12:33 WIB
Klasemen sementara Liga Jerman: Bayern Muenchen dan Leipzig bersaing ketat
07 October 2024 10:30 WIB
Penikaman di Jerman akibatkan 3 orang tewas, 4 lainnya luka parah
24 August 2024 9:27 WIB
Bayer Leverkusen raih juara Piala Super Jerman 2024
18 August 2024 9:12 WIB
Timnas Amerika Serikat melaju ke final setelah kalahkan Jerman 1-0
07 August 2024 12:09 WIB
Jerman geram atas gelombang kerusuhan berbau xenofobia di Inggris
06 August 2024 11:09 WIB