Shanghai, China (ANTARA) - Badan meteorologi China mengeluarkan peringatan bahaya pada Jumat saat topan super Lekima mendekati Provinsi Zhejiang di pantai timur.
Pusat Meteorologi Nasional menyebutkan topan, yang terkuat sejak 2014, diperkirakan akan menghantam daratan pada Sabtu (10/8) dini hari dan kemudian berbelok ke utara. Pihaknya mengeluarkan peringatan soal angin kencang di kawasan delta sungai Yangtze, yang mencakup Shanghai.
Baca juga: Puluhan rumah rusak dihantam puting beliung di Sumba Timur
Taiwan membatalkan sejumlah penerbangan dan memerintahkan agar pasar dan sekolah-sekolah ditutup pada Jumat saat topan bergerak menuju barat laut.
Penerbangan masuk dan keluar Taiwan juga dibatalkan dan pelayaran diminta untuk menunda kedatangan mereka di Shanghai. Penjualan tiket kereta dari Shanghai juga dihentikan selama akhir pekan.
Hujan lebat dan angin kencang tingkat 10 diprediksi akan melanda Shanghai pada Jumat dan berlanjut hingga Minggu (11/8), sementara 16.000 penduduk di pinggiran kota akan dievakuasi, menurut laporan Shanghai Daily.
Kementerian Sumber Daya Air China juga memperingatkan bahwa kemungkinan ada risiko banjir di bagian timur serta di hilir sungai Yangtze dan Yellow hingga Rabu.
China kerap dilanda topan dalam bulan-bulan musim panas namun pejabat badan prakiraan cuaca pekan lalu mengatakan, sejauh ini pada 2019, topan relatif jarang terjadi.
Baca juga: Ribuan Orang di Australia Tak Peroleh Listrik Setelah Topan Dahsyat
Baca juga: Begini Ganasnya Topan "Friederike" di Jerman, Kecepatannya 130 KM/Jam
Sumber: Reuters
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Berita Lainnya
Airlangga: Pemerintah akan dorong fasilitas GSP dari Amerika Serikat
30 November 2024 16:54 WIB
Menag Nasaruddin Umar tegaskan upaya meningkatkan kesejahteraan guru terus dilakukan
30 November 2024 16:36 WIB
Pengamat: Kenaikan upah minimum akan berikan efek surplus ke dunia usaha
30 November 2024 16:30 WIB
Indonesia komitmen perkuat kerja sama strategis dengan negara-negara MSG
30 November 2024 16:20 WIB
Kemenkes ajak warga berperan aktif untuk mengeliminasi HIV/AIDS di Indonesia
30 November 2024 15:56 WIB
Waka Komisi I DPR RI akan perjuangkan anggaran TNI untuk wujudkan Astacita
30 November 2024 15:25 WIB
Presiden Mesir serukan hidupkan kembali solusi dua negara Palestina-Israel
30 November 2024 15:06 WIB
Pemuda Pancasila siap menangkan pasangan RIDO di putaran kedua Pilkada Jakarta
30 November 2024 14:58 WIB