Jakarta (ANTARA) - Sejumlah pejabat pertahanan Australia, Senin, mengatakan sedang melacak sebuah kapal pengintai China yang diperkirakan bakal menempati posisi di luar perairan teritorialnya untuk mengawasi latihan militer antara Australia dan Amerika Serikat.
Sekitar 25.000 personel militer Australia dan AS berada di kapal perang yang dilengkapi dengan pesawat-pesawat tempur. Mereka akan berpartisipasi dalam latihan militer gabungan Talisman Sabre, yang diadakan setiap dua tahun.
Baca juga: Filipina keberatan atas kehadiran kapal China di perairan sengketa
Letnan Jenderal Greg Bilton, kepala operasi gabungan Angkatan Bersenjata Australia, menuturkan bahwa kapal pengintai China kemungkinan menuju pantai timur laut Australia untuk melihat langsung latihan militer tersebut.
"Kami sedang melacaknya. Kami belum mengetahui tujuan mereka namun kami berasumsi bahwa kapal tersebut akan menuju pantai laut Queensland dan kami akan mengambil langkah yang tepat," kata Bilton kepada awak media di Brisbane, Ibu Kota Queensland.
Hubungan antara Amerika Serikat dan China memanas dalam beberapa bulan terakhir di tengah perang dagang dan keangkuhan China di Pasifik, yang dikemas dengan pendirian pulau buatan oleh Beijing di Laut China Selatan bersengketa.
China mengklaim sebagian besar Laut China Selatan, yang kaya dengan sumber daya alam dan merupakan jalur transaksi perdagangan senilai 5 triliun dolar AS (sekitar Rp70 kuadriliiun) setiap tahunnya. Brunei, Malaysia, Filipina, Vietnam dan Taiwan juga mengklaim kepemilikan di jalur perairan tersebut.
Baca juga: Menteri Susi cegat tujuh kapal nelayan berbendera China
Baca juga: AS Kirim Kapal Perusak Ke Dekat Pulau Buatan China
Sumber: Reuters
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB