Pekanbaru (Antaranews Riau) - Puluhan calon anggota Komisioner KPU kabupaten/kota se-Riau kini sedang mengikuti tahapan uji kepatutan atau "fit and proper test" yang diselenggarakan KPU Riau, guna memilih yang terbaik.
"Kami hanya menguji untuk fit and propertest, yang menentukan nantinya KPU RI," kata Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir kepada Antara di Pekanbaru, Senin.
Ilham Muhammad Yasir menjelaskan uji kepatutan dilakukan secara bertahap sesuai kabupaten/kota masing-masing sejak Senin (25/2) hingga tuntas, bertempat di salah satu hotel berbintang di Pekanbaru.
Baca juga: KPU Umumkan Lima Komisioner Riau Yang Lulus Seleksi Akhir
"Nanti uji kepatutan ini akan menentukan 1-5 anggota yang akan menjabat lima tahun ke depan di masing-masing kabupaten/kota. Itupun kewenangannya ada di KPU RI, kami hanya membantu menguji," urainya.
Selanjutnya sambung dia setelah uji kepatutan selesai, pihaknya akan mengirim hasil berkas ke KPU RI pada 27 Februari untuk penetapan rating 1-5.
Fit and proper test yang berlangsung selama tiga hari ini dibagi per sesi antar kabupaten. Sebanyak dua orang komisioner KPU Riau yang melakukan uji kepatutan untuk satu kabupaten.
"Hari ini Senin dilakukan sebanyak tiga sesi. Pertama kota Pekanbaru dan Siak. Selanjutnya sesi kedua adalah Kabupaten Pelalawan dan Kuansing, kemudian sesi ketiga adalah kabupaten Kampar," imbuh pria yang baru terpilih jadi ketua KPU Riau secara aklamasi.
Sementara, untuk hari Selasa (26/2/2019), dilanjutkan sesi keempat, yakni Indragiri Hulu dan Dumai. Sesi ke lima, Indragiri Hilir dan Rohul, dan sesi ke enam adalah kabupaten Rokan Hilir.
Kemudian pada hari ketiga sesi ke tujuh, uji kepatutan yang akan diikuti oleh calon komisioner dari Kabupaten Bengkalis.
Baca juga: Timsel Umumkan Kelulusan 10 Calon Komisioner KPU Riau
Baca juga: Bawaslu Inhil Tertibkan Belasan Atribut Kampanye Langgar Aturan