Bupati: laksanakan program pembangunan mulai awal tahun

id Bupati Inhil, HM Wardan,Program Pembangunan

Bupati: laksanakan program pembangunan mulai awal tahun

Bupati: laksanakan program pembangunan mulai awal tahun (Antaranews)

Tembilahan (Antaranews Riau) - Bupati Indragiri Hilir Muhammad Wardan menginstruksikan kepada seluruh jajaran pemerintahan yang dipimpinnya agar mulai melaksanakan berbagai program pembangunan yang sudah direncanakan, sejak awal tahun ini.

"Jangan menunggu-nunggu waktu lagi dalam bekerja. Setiap pimpinan instansi memberi tugas semua staf dan karyawan seusai dengan kewenangan masing-masing" ujar dia saat apel gabungan awal Tahun 2019 di Tembilahan, Rabu.

Dia menjelaskan bahwa organisasi perangkat daerah yang memulai program pembangunan sejak awal maka akan selesai tepat pada waktunya.

Terkait dengan pelaksanaan berbagai program pembangunan yang telah direncanakan, dirinya akan melakukan evaluasi secara intensif.

Selain itu, Bupati Wardan akan meminta kepada pihak Inspektorat untuk melakukan pengawasan secara ketat agar program pembangunan bermanfaat bagi masyarakat dan kemajuan daerah setempat.

"Saya berharap pekerjaan yang dimulai awal tahun terorganisir dengan baik sehingga November dan Desember tidak ada kegiatan lagi yang belum tuntas. Dengan evaluasi dan pengawasan, diharapkan pekerjaan juga akan mendapatkan hasil yang berkualitas," ucap dia.

Dia juga mengimbau kepada seluruh jajarannya agar dapat fokus mempertahankan kinerja positif Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir yang telah dicapai pada tahun sebelumnya.

"Selaku pimpinan daerah, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir yang telah berpartisipasi, berperan, dan berkontribusi dalam pembangunan daerah. Semoga ke depannya dapat lebih meningkat," kata dia.