Desa Rambah Hilir Terima Penghargaan Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

id desa rambah, hilir terima, penghargaan desa, sadar jaminan, sosial ketenagakerjaan

Desa Rambah Hilir Terima Penghargaan Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Pekanbaru (Antarariau.com) - Desa Rambah Hilir, Kampar, Riau berhasil meraih penghargaan Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Terbaik Nasional 2018.

Pengumuman ini dilakukan dalam rangka Ulang Tahun BPJS Ketenagakerjaan yang ke-41, di Hotel Kartika Chandra Jakarta, Rabu (05/12) yang dihadiri Menteri Perencanaan Pembangunan Negara/Bappenas, Sekjen Kementerian Ketenagakerjaan, Direktur Utama dan Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan serta para stakeholder lainnya.

Dalam acara ini diserahkan penghargaan kepada pemenang Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Terbaik Nasional 2018 oleh Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto.

Desa Rambah Hilir, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu keluar sebagai Juara ke tiga terbaik Nasional.

Bupati Rokan Hulu H. Sukiman turut diundang dan hadir pada acara penganugerahan tersebut bersama kepala daerah lain yang masuk nominasi nasional.

Ikut mendampingi Bupati Rokan Hulu pada acara penganugerahan itu.

Kepala Desa Rambah Hilir, Romi Juliandra, Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sumbarriau, Budiono, Asisten Deputi Direktur Wilayah Bidang Pemasaran, Eko Yuyulianda, Kepala Kantor Cabang Pekanbaru Panam, Wisnu Eko Prihartono, Kepala Cabang Pembantu (KCP) Rokan Hulu, Sawir Achmadi.

Atas keberhasilan Desa Rambah Hilir meraih juara ke 3 Desa Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Terbaik Naisonal tersebut, berhak meraih hadiah uang sebesar Rp. 75 Juta.

Sementara itu untuk Juara terbaik Satu Nasional diserahkan kepada Desa Lerep Kabupaten Semarang dan Juara Dua Terbaik Nasional jatuh Kepada Desa Karanglo kabupaten tuban.