Banyak Peminat, Lomba Menembak Polres Kuansing Akan jadi Agenda Rutin

id banyak peminat, lomba menembak, polres kuansing, akan jadi, agenda rutin

Banyak Peminat, Lomba Menembak Polres Kuansing Akan jadi Agenda Rutin

Kuantan Singingi, (Antarariau.com) - Lomba menembak yang diselenggarakan Polres Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, bakal dijadikan agenda tahunan Polres setempat.

"Rencananya lomba menembak dalam rangkaian HUT ke-72 Bhayangkara ini akan rutin dilaksanakan setiap tahun agar penghobi olahraga menembak dapat tersalurkan minat dan bakatnya," kata Kapolres Kuantan Singingi AKBP Fibri Karpiananto di Teluk Kuantan, Senin.

Lomba menembak dengan menggunakan senapan angin dalam beberapa kelas itu digelar Sabtu (7/7) dan diikuti 80 orang peserta.

Kapolres mengatakan kegiatan lomba menembak ini bertujuan untuk menjalin silaturahim sesama penggiat dan menyalurkan hobbi.

Ia mengemukakan sejumlah kegiatan dilaksanakan untuk mengisi dan memeriahkan HUT ke-72 Bhayangkara, salah satunya lomba menembak dengan senapan angin di Lapangan Tembak Parama Satwika Mapolres Kuansing.

Lomba tersebut diikuti 80 peserta yang terbagi dalam tiga kategori, yakni Kelas 20 Meter, Kelas 30 Meter dan Kelas 35 Meter, dengan ketentuan senapan angin yang digunakan saat perlombaan adalah semua jenis gas/pompa kaliber 4,5 MM/177 Call.

"Tidak menggunakan teropong dan tidak diperbolehkan mengganti senapan pada saat pertandingan berlangsung," sebutnya.

Hasil perlombaan menembak itu diperoleh beberapa orang yang dinobatkan sebagai juar,a yakni pada Kelas 20 Meter juara I adalah Athallah Ahza, juara II Agus Saefuddin dan ke III diraih oleh Yusal Mastian.

"Untuk Kelas 30 Meter diraih oleh Yusal Mastian sebagai juara I, disusul Dasril serta Athallah Ahza," ujarnya.

Selanjutnya, ujar Kapolres, pada Kelas 35 Meter pemenangnya adalah Kris Andio Putra sebagai juara pertama dan ke II diraih Abdul Muhaimin serta posisi ke III yakni Anto.

Salah seorang warga Kuantan Singingi Andi (45) mengatakan, acara seperti ini perlu diteruskan, karena menembak juga olahraga yang banyak peminatnya. Ke depan, sebaiknya digelar bukan saja dalam beberapa kelas tetapi ditambah jenjang umur.

"Kelasnya ditambah, bahkan ada juga untuk peserta wanita," ucapnya.***4***