Batal Hadiri Rakernas Hanura, Presiden Jokowi Jalan ke Mall Ciputra Malam Harinya

id batal hadiri, rakernas hanura, presiden jokowi, jalan ke, mall ciputra, malam harinya

Batal Hadiri Rakernas Hanura, Presiden Jokowi Jalan ke Mall Ciputra Malam Harinya

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Presiden Joko Widodo mengunjungi pusat perbelanjaan Mall Ciputra Seraya Kota Pekanbaru pada Selasa malam setelah sebelumnya membatalkan hadir di rapat kerja nasional Partai Hati Nurani Rakyat yang diselenggarakan di ibu kota Provinsi Riau tersebut.

Sekitar pukul 21.00 WIB, kepala negara berjalan dari Hotel Novotel, tempat Presiden menginap selama kunjungan kerja di Provinsi Riau pada 8-9 Mei 2018 ke Mall Ciputra.

Dia berjalan kaki karena letak Hotel Novotel persis bersebelahan dengan pusat perbelanjaan modern itu.

Dengan mengenakan setelan jaket Asian Games warna hitam, mantan walikota Solo tersebut berjalan masuk ke Mall yang sebenarnya sudah waktu tutup operasional.

Kehadiran Presiden sontak membuat heboh pengunjung yang langsung dikerumuni saat naik ke lantai satu. Jokowi tampak menyempatkan diri menyapa warga meski kemudian bergegas naik ke eskalator.

Terlihat penjagaan tidak begitu ketat sehingga Presiden nyaris tanpa jarak dengan warga.

Saat di pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan Riau, Kota Pekanbaru itu, Presiden sempat masuk ke toko baju "3 Second", dan toko sepati "Skechers". Di toko sepatu itu, Presiden sempat mencoba beberapa pasang sepatu hingga akhirnya memilih membeli sepasang sepatu bewarna merah hati.

"Pak Jokowi pilih ukuran 43," ujar karyawan Toko.

Sebelumnya pada Selasa sore tadi, Presiden Jokowi mendadak batal menghadiri rapat kerja nasional Partai Hanura yang diselenggarakan di Gelanggan Remaja, Kota Pekanbaru.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Hanura, Oesman Sapta diakhir sambutannya memastikan bahwa kepala negara batal menghadiri Rakernas tersebut dan meminta agar bertemu pengurus Hanura di Hotel Novotel Pekanbaru, tempat presiden menginap. Namun, Oesman tidak menyebut secara detail alasan dan tujuan pemanggilan tersebut.

Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan kunjungan kerja selama dua hari mendatang. Selain menghadiri Rakernas Partai Hanura di Gelanggang Olahraga Remaja Pekanbaru, Presiden juga direncanakan melakukan peluncuran program peremajaan sawit rakyat (PSR) di Kabupaten Rokan Hilir.

Seluas lebih dari 328 hektare lahan sawit milik masyarakat yang tidak lagi produktif diremajakan dengan program lintas kementerian melalui Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit.

Di Rokan Hilir Presiden juga akan menyerahkan bantuan hibah dana sebesar Rp8,2 miliar dalam program tersebut.

Selanjutnya, Presiden akan menghadiri sejumlah kegiatan termasuk peringatan Harlah NU ke-92 di Masjid Agung An-Nur Pekanbaru.

***4***

Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan XL.