Progres Tol Pekanbaru-Dumai Memprihatinkan, Noviwaldy: Pemerintah Pusat Harus Transparan

id progres tol, pekanbaru-dumai memprihatinkan, noviwaldy pemerintah, pusat harus transparan

Progres Tol Pekanbaru-Dumai Memprihatinkan, Noviwaldy: Pemerintah Pusat Harus Transparan

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman menyoroti lambannya progres pembangunan ruas jalan tol Kota Pekanbaru menuju Dumai yang ditargetkan selesai pada 2019 mendatang.

"Saya tinjau langsung dari udara, progresnya masih memprihatinkan baru fokus dipuntu tol saja. Tapi saya berharap sekali agar semua pihak mendukung keinginan Presiden sehingga bukan menjadi wacana menyenangkan hati masyarakat Riau saja," sebut Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman di Pekanbaru, Kamis.

Politisi Demokrat itu meminta Pemerintah Pusat dan Pihak Hutama Karya jika menemui persoalan di lapangan berkonsultasi dengan daerah sehingga dapat dicarikan solusi bersama agar pembangunan proyek rampung sesuai target.

"Ini kan ada kepentingan daerah, jadi apa yang bisa dibantu selagi daerah mampu maka akan membantu. Mereka (pusat) harus transparasi apa yang jadi masalah bicarakan dengan pemerintah daerah. Saya belum tau ini kenapa, entah itu persoalan anggaran atau yang lainnya, nanti kita tanyakan, "sebut pria yang disapa Dedet itu.

Sementara, terkait persoalan pembebasan lahan milik masyarakat yang masih menjadi kendala, Dedet menegaskan persoalan itu tidak terlalu signifikan menghambat berjalan proyek tersebut, dan bisa segera selesaikan.

"Pembebasan lahan jangan jadikan alasan tidak diselesaikan. Itu hanya bagian kecil dari total lahan. Masih banyak lahan Pekanbaru-Dumai yanng bisa diselesaikan dahulu kok," sebut Dedet.

Besar harapan legislator Pekanbaru tersebut agar pembangunannya tol sesuai dengan target, diharapkan akhir 2019 nanti sudah bisa digunakan oleh masyarakat Riau.