Sepuluh Ribu Mangrove Ditanam Di Pantai Dumai

id sepuluh ribu, mangrove ditanam, di pantai dumai

Dumai,22/6 (ANTARA) - Administor Pelabuhan (Adpel) Kota Dumai, Riau, melakukan penanaman sebanyak sepuluh ribu pohon mangrove di sepanjang bibir pantai Dumai.

Kepala Adpel Kelas I Kota Dumai, Capt. Yusmardi, kepada ANTARA di Dumai, Selasa, menyebutkan, kegiatan peduli lingkungan, sebagai salah satu upaya mencegah abrasi pantai, yang setiap tahunnya mengikis pantai di daerah tersebut.

Selain itu, menurut Yusmardi, program Dirjen Hubla ini dilaksanakan juga mengacu terhadap perintah Presiden Republik Indonesia (RI) Susilo Bambang Yudoyono yang menginginkan penghijauan di setiap bibir pantai yang rentan terhadap abrasi berat.

"Sebenarnya program penanaman ini dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia pada tanggal 20 Juni lalu. Namun karena terkendala teknis, Adpel Dumai baru melakukannya saat ini," terang Yusmardi yang ditemui usai penanaman sepuluh ribu mangrove tersebut di Dermaga B Pelabuhan Indonesia (Pelindo) di Dumai.

Yusmardi mengharapkan, program penanaman mangrove kali ini dapat merangsang kesadaran masyarakat untuk turut serta dalam menjaga lingkungan pantai agar lestari dan terhindar dari hal-hal yang dapat merugikan atas hilangnya daratan Dumai setiap tahunnya.

"Salah satu bentuk partisipasi yang dapat dilakukan masyarakat adalah dengan cara menjaga mangrove yang telah kita tanam melalui progran Dirjen Hubla dan program-program sebelumnya. Hal itu juga tentu secara tidak langsung merupakan upaya pelestarian flora di bibir pantai Dumai," ucapnya.

Dalam acara peduli lingkungan itu, juga dihadiri Kepala Kantor Imigrasi Kota Dumai, Icon Siregar, Jajaran Pejabat Pemerintahan Kota Dumai, dan sejumlah unsur Muspida TNI/Polri.

Sebelumnya, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Club Pecinta Alam Bahari (PAB) Kota Dumai juga sempat menyatakan akan menggelar aksi peduli lingkungan dengan menanam mangrove di sepanjang 40 kilometer bibir pantai Dumai.

Aksi tersebut rencananya akan diikutsertakan oleh sejumlah perusahan yang beroperasi di Kota Dumai, seperti PT Wilmar Grub dan sejumlah perusahaan industri lainnya.