Dumai, Riau (Antarariau.com) - Kepolisian Resor Dumai, Provinsi Riau memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun 2017 dengan menggelar upacara yang dipimpin oleh Kepala Bagian Operasi Kompol Sasli Rais, Sabtu.
Dalam amanah upacara, Sasli menyampaikan bahwa peringatan hari kebangkitan nasional ini diharap dapat mempererat tali persatuan dan kesatuan bangsa serta menghindari terjadi perpecahan di NKRI tercinta.
"Sejak kemerdekaan telah diproklamasikan bahwa kita bangsa indonesia berjanji dan berketetapan hati NKRI adalah harga mati dan tidak dapat ditawar tawar dalam kondisi atau keadaan apapun," kata Kabag Ops Polres Dumai.
Upacara berlangsung di halaman Markas Polres Dumai ini, dinyatakan juga proklamasi kemerdekaan diraih dengan perjuangan tanpa kenal lelah dan semangat kebangsaan oleh pejuang dan pahlawan terdahulu.
Disebutkannya, diawali dengan sumber daya manusia yang unggul melalui Perjuangan Boedi Oetomo dipimpin dokter Wahidin Soediro Hoesodo dan Dokter Soetomo, kemudian dilanjutkan kaum muda pada 1928 lalu.
"Dimulai dari perjuangan boedi oetomo dan akhirnya melahirkan momen sumpah pemuda melalui perjuangan tak kenal lelah sehingga bisa diproklamasikan kemerdekaan pada 1 Agustus 1945 silam," sebutnya.
Pelaksanaan upacara peringatan Harkitnas 2017 ini diikuti sejumlah pejabat utama Polres Dumai, perwira menengah, satuan sabhara, satuan polisi air, satuan lalu lintas, personel gabungan satuan narkoba, reserse kriminal dan intel.
Kegiatan berjalan dengan situasi aman terkendali dan berakhir pukul 07.30 Wib ini diikuti juga satu pleton gabungan staf Polres Dumai, Polsek jajaran Polres Dumai dan pegawai negeri sipil.