Bengkalis (Antarariau.com)- Bakal Calon Kepala Desa dalam Pemilihan Kepala Desa Serentak (Pilkades) di seluruh Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, yang melebihi dari lima calon akan diberikan seleksi tambahan.
"Untuk bakal calon kepala desa paling sedikit hanya dua orang, dan paling banyak lima orang," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bengkalis, Ismail di Bengkalis, Senin.
Dia mengatakan, bagi desa yang bakal calonnya lebih dari lima, maka akan diberikan seleksi tambahan agar bakal calon kades yang terpilih tetap berjumlah lima orang.
"Dari yang terdata hingga saat ini, banyak desa yang bakal calon kadesnya lebih dari lima, ada yang tujuh, delapan bahkan terbanyak juga ada 13 orang dalam satu desa," kata dia lagi.
Dia melanjutkan, untuk desa yang lebih dari lima tersebut diberikan seleksi tambahan, baik itu tertulis, lisan, uji kompetensi dan lain sebagainya.
"Kita akan lakukan seleksi tambahan sehingga calonnya hanya benar-benar tinggal lima, jika memang seluruhnya lolos dalam seleksi yang dilakukan maka kita akan melakukan seleksi yang lebih ketat lagi, sampai dari belasan calon yang terdaftar hanya bagi mereka yang lolos seleksi yaitu paling banyak lima orang," ujarnya.
Sementara itu, dari 95 desa yang melaksanakan pilkades, ada sebanyak 34 desa yang bakal calon lebih dari lima, dan ada juga beberapa desa yang calonnya kurang dari lima yaitu di seluruh desa di kecamatan Rupat.
"Untuk tahapan pilkades saat ini Alhamdulillah beberapa tahapan sudah selesai, baik itu pembentukan panitia, pencalonan, dan persyaratan administrasi dan sekarang menuju tahapan penetapan calon," ujarnya lagi.
Ia menjelaskan, untuk penetapan calon ini akan dilakukan seleksi bahkan penambahan seleksi ketat juga dilakukan sebelum benar- benar ditetapkan menjadi calon kades.
Berita Lainnya
Bupati Bengkails minta ASN kedepankan kepentingan masyarakat
22 October 2024 21:17 WIB
Bupati Bengkais tinjau pelayanan publik di Kecamatan Mandau
22 October 2024 21:10 WIB
Hadiri HUT TNI ke-79, ini harapan Kapolres Bengkalis
05 October 2024 17:10 WIB
Akhmad Sudirman dilantik jadi PJs Bupati Bengkalis
24 September 2024 19:02 WIB
Buka sosialisasi ANBK tingkat SD, ini harapan Kadisdik Bengkalis
21 September 2024 15:38 WIB
Resmikan RSUD di Rupat, Bupati : Jangan buat alur pelayanan berbelit
20 September 2024 15:48 WIB
Bupati Bengkalis minta Galeri Grand Mandau berkembang jadi lembaga mikro ekonomi
20 September 2024 0:16 WIB
Dua putra Bupati Bengkalis jabat pimpinan sementara DPRD
17 September 2024 23:53 WIB