Madrid, (Antarariau.com) - Cristiano Ronaldo mencetak gol saat ia kembali dari cedera, ketika Real Madrid menghancurkan Osasuna dengan skor 5-2 di Santiago Bernabeu pada Sabtu untuk menyamai rekor yang ditorehkan klub ibukota itu pada 1960/1961, yakni 15 kemenangan beruntun di Liga Spanyol.
Ronaldo memulai pesta gol timnya dengan menyambar umpan tarik kiriman Gareth Bale pada menit keenam, di mana gol-gol dari Danilo dan Sergio Ramos membawa Real memimpin 3-0 sebelum turun minum.
Pepe dan Luka Modric juga menyumbang gol sebelum tandukan-tandukan dari Oriol Riera dan David Garcia memberi sedikit hiburan bagi tim tamu, yang gagal memperkecil ketertinggalan akibat kegagalan penalti Roberto Torres pada menit ke-73 dan Cayetano Bonnin diusir keluar lapangan pada menit ke-80.
Kemenangan ke-15 secara beruntun Real di Liga Spanyol di bawah asuhan Zinedine Zidane menyamai rekor klub yang diukir oleh pasukan Miguel Munoz pada musim 1960-1961, ketika Alfredo Di Stefano, Ferenc Puskas, dan Franscisco "Paco" Gento memperkuat tim itu.
Satu kemenangan lagi akan menyamai rekor Barcelona di Liga Spanyol musim 2010/2011 dengan 16 kemenangan berturut-turut.
Berita Lainnya
Ronaldo cetak gol, Manchester United menang lawan tim lemah
28 October 2022 7:37 WIB
Portugal menang telak 4-0 atas Ceko, Ronaldo tak cetak gol
25 September 2022 6:20 WIB
Ini rekor Ronaldo usai cetak gol ke gawang Arsenal
24 April 2022 4:40 WIB
1-0, babak pertama Juventus-Roma, Ronaldo cetak gol lagi
07 February 2021 0:51 WIB
Juventus cetak empat gol tanpa balas di markas Parma
20 December 2020 6:53 WIB
Ronaldo cetak gol ke 1000 saat bantu Juventus lumat SPAL
23 February 2020 4:46 WIB
Ronaldo cetak 701 gol. Ini yang paling dikenangnya
01 November 2019 5:48 WIB
Ronaldo cetak gol ke-700 meski Portugal kalah lawan Ukraina
15 October 2019 23:55 WIB