Tanjung (Antarariau.com)- Bidan yang bertugas di desa sangat terpencil mendapat bantuan kendaraan operasional dari Pemerintah Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan guna menunjang pelayanan kesehatan bagi warga lokal.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong Arianto di Tanjung, Sabtu mengatakan tahun ini tiga bidan yang bertugas di desa sangat terpencil yakni Desa Miho, Desa Hegar Manah dan Desa Kalingai menerima kendaraan roda dua untuk operasional.
"Pengadaan kendaraan dinas operasional roda dua telah dianggarkan pada APBD kabupaten 2016 melalui Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Daerah yang diberikan kepada bidan desa terpencil," jelas Arianto.
Selain bidan desa terpencil pemerintah kabupaten juga memberikan satu buah kendaraan operasional jenis trail untuk paramedis di Puskesmas Panaan Kecamatan Bintang Ara mengingat daerahnya yang berada dalam kawasan hutan dan akses jalan masih sulit khususnya di musim hujan.
Untuk operasional puskesmas di daerah terpencil Kabupaten Tabalong juga mendapat dukungan dari Dana Alokasi Khusus (DAK) kesehatan2016 sebesar Rp2,6 miliar untuk pengadaan mobil ambulans.
Arianto menambahkan pengadaan mobil ambulans berupa ambulans puskesmas keliling (Pusling) sebanyak tujuh unit dan ambulans tranport dua unit.
Ambulans pusling sendiri sudah diserahkan ke masing-masing UPT yakni Pugaan, Mungkur Agung, Tanjung, Tanta,
Mabuun, Ribang dan Jaro.
Sementara dua unit ambulans transport 4 x 4 yang diperuntukkan bagi puskesmas terpencil di Bintang Ara dan Panaan
pengadaannya masih menunggu proses ketersediaan unit mobil di e- catalog.