Gantikan AKBP Sugiantoro, Kapolres Rohil Dijabat AKPB Hendry Posma Lubis

id gantikan akbp, sugiantoro kapolres, rohil dijabat, akpb hendry, posma lubis

Gantikan AKBP Sugiantoro, Kapolres Rohil Dijabat AKPB Hendry Posma Lubis

Dedi Dahmudi

Rokan Hilir, (Antarariau.com) - Kapolres Rokan Hilir, Riau saat ini dijabat AKBP Hendry Posma Lubis yang sebelumnya menjabat sebagai Dit Krimum III Polda Riau, sementara Kapolres lama AKBP Subiantoro ditugaskan di Polda Jawa Barat sebagai Karo Pers.

"Banyak kesan selama saya bertugas disini, salah satunya kami telah membuat kesepakatan bersama dalam rangka Rohil bebas dari narkoba yang pada akhirnya berhasil diamankan sabu-sabu seberat 30 kilogram. Bahkan pelakunya sudah divonis hukuman mati oleh Pengadilan Negeri Ujung Tanjung, Kabupaten Rohil," kata AKBP Subiantoro saat menyampaikan sambutannya pada acara serah terima jabatan (Sertijab) di Gedung Tunggal Panaluan Polres Rohil, Selasa.

Ia meminta kepada anggota untuk tetap senantiasa mendukung Kapolres Rohil yang baru.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemda, DPRD, dan semua lapisan masyarakat Rohil yang telah menjalin kerjasama sehingga situasi dan kondisi di daerah ini aman dan kondusif.

"Saya juga menyampaikan apabila dalam pergaulan dan tutur kata selama ini kurang berkenan mohon dimaafkan," harapnya.

Sementara itu, Bupati Rohil Suyatno menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya, karena dibawah kepemimpinan Kapolres lama AKBP Subiantoro dinilai sukses dalam menjalankan tugasnya.

"Mudah-mudahan ditempat yang baru semoga sukses dan kami juga mendoakan bersama keluarga sehat selalu," harap Suyatno.

Khusus kepada Kapolres Rohil yang baru, Bupati menyebutkan bahwa ia bersama AKBP Hendry Posma Lubis sudah saling kenal.

"Waktu itu Hendry Posma Lubis menjabat sebagai Kapolsek Bagan Sinembah dan saya saat itu juga menjabat sebagai Camat Bagan Sinembah, makanya sudah tidak asing lagi," tuturnya.

Ia berharap apa yang telah dicetuskan Kapolres lama itulah yang dilakukan kepada Pemda, DPRD dan masyarakat Rohil selama menjabat.

"Pada intinya kami siap membantu dalam hal pengamanan," katanya.

Turut hadir pada acara itu Kepala Kejari Bagansiapiapi Bima Suprayoga, Dandim 0321/Rohil Bambang Sukisworo, Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Rohil Surya Arfan, Anggota DPRD Riau Karmila Sari, Anggota DPRD Rohil Edison Jamil, Hendra dan sejumlah tokoh masyarakat. (Adv)