Pekanbaru, (Antarariau.com) - Penyidik Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Pekanbaru memeriksa tiga tersangka pelaku pengeroyokan mahasiswa Universitas Riau, Rabu.
Ketiga tersangka yakni DR, AG dan PT yang merupakan oknum Pegawai Pemerintah Provinsi Riau terlihat tiba di Mapolresta Pekanbaru pada pukul 10.00 WIB. Ketiganya yang kompak mengenakan pakaian dinas kombinasi kemeja putih dan celana kain hitam diperiksa di ruang Unit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polresta Pekanbaru.
"Seperti yang telah dijadwalkan, hari ini kita mengagendakan memeriksa ketiga tersangka. Ketiganya memenuhi panggilan penyidik sejak pagi tadi," kata Kepala Satreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bimo Aryanto kepada Antara di Pekanbaru.
Menurut Bimo, pemeriksaan ini merupakan yang pertama dilakukan sejak mereka ditetapkan sebagai tersangka pada Senin lalu (18/4).
Ia mengatakan, dari pemeriksaan ini tidak tertutup kemungkinan bakal menyusul adanya tersangka baru. Terkait kemungkinan apakah bakal ada upaya penahanan terhadap ketiga tersangka, Bimo belum dapat memastikan hal tersebut.
Menurutnya untuk saat ini ketiga tersangka cukup kooperatif, sementara keputusan penahanan merupakan wewenang dari penyidik. Hingga berita ini diturunkan, ketiga tersangka masih menjalani pemeriksaan intensif.
Ketiga tersangka yang diperiksan tersebut terdiri dari seorang oknum Biro Humas Pemprov Riau berinisial DR serta dua lainnya Protokoler Gubernur Riau berinisial PT dan AS.
Menurut Bimo, penetapan ketiga tersangka itu setelah pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dalam beberapa hari terakhir serta bukti adanya video serta foto kejadian tersebut.
"Ada enam saksi yang telah kita periksa terkait perkara itu. Kemudian kita juga telah mempelajari bukti foto dan video," jelasnya.
Bimo mengatakan ketiga tersangka disangkakan dengan Pasal 170 tentang Pengeroyokan dengan ancaman hukuman lima tahun penjara.
Berita Lainnya
Hari terakhir Febri Diansyah bekerja di KPK
18 October 2020 8:11 WIB
Ini alasan Febri Diansyah mundur dari KPK
25 September 2020 15:29 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB
Pj Gubernur Riau tekankan pentingnya keterbukaan informasi
13 November 2024 11:05 WIB
Riau terima penghargaan Bhumandala Award 2024 kategori provinsi Bhumandala Kinerja Sampul Jaringan IG
05 November 2024 11:22 WIB
Pemprov Riau dukung PTPN IV Regional III wujudukan swasembada pangan energi
29 October 2024 12:17 WIB
Pj Gubriharap pembangunan Tol Pekanbaru - Rengat berjalan lancar
28 October 2024 15:30 WIB
Anggota DPRD Riau minta pemprov antisipasi cuaca ekstrem
28 October 2024 15:06 WIB