Saran MUI Rohil, Calon Kades Harus Pandai Mengaji Sebagai Syarat

id saran mui, rohil calon, kades harus, pandai mengaji, sebagai syarat

Saran MUI Rohil, Calon Kades Harus Pandai Mengaji Sebagai Syarat

Rokan Hilir, (Antarariau.com) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Rokan Hilir, Riau mengusulkan kepada Pemkab Rohil agar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) 30 Juni mendatang setiap calon Kepala Desa (Kades) harus pandai mengaji dan dimasukkan dalam persyaratan.

"Kita sudah mengusulkan dengan pak Bupati dan beliau merespon baik. Hal ini kita sampaikan saat temu ramah dengan Bupati Rohil Jumat malam lalu bersama pengurus Dewan Masjid dan LDI Rohil," kata Ketua MUI Rohil H. Wan Achmad Syaiful, Senin.

Ia menilai, hal ini penting dilakukan agar para pemimpin ditingkat desa merupakan seorang yang memang tahu tentang agama sehingga nantinya bisa membimbing masyarakat yang dipimpinnya.

Selain, ia juga meminta agar proses Pilkades bisa berjalan dengan jujur dan adil. Meski demikian, bagi calon yang tidak bisa mengaji hendaknya langsung digugurkan.

"Ini berlaku untuk calon yang muslim tentunya," ujar Mantan Kepala Dinas Pendapatan Rohil ini.

Kondisi saat ini diakuinya, masih banyak masyarakat miskin di desa-desa sehingga perlu adanya peran serta kepala desa dalam melakukan pembinaan.

"Kemiskinan mendekatkan manusia dengan kekufuran. Jadi jika penghulunya bisa membimbing tentu saja hal ini tidak perlu terjadi." jelasnya.

Sebelumnya, Bupati Rohil H. Suyatno merespon baik dan setuju atas usulan yang diajukan oleh pihak MUI.

"Ini sebuah masukan yang positif dan kita akan pertimbangkan. Inilah tugas kita bersama-sama memberikan masukan kepada pemerintah daerah untuk hal yang baik demi masyarakat Kabupaten Rokan Hilir," kata Bupati. (adv)

Oleh Dedi Dahmudi