Dekopinda Siap Bantu Dinas Koperasi Indragiri Hilir

id dekopinda, siap bantu, dinas koperasi, indragiri hilir

Dekopinda  Siap Bantu Dinas Koperasi Indragiri Hilir

Tembilahan, (Antarariau.com) - Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau menyatakan siap membantu dinas koperasi setempat untuk lebih dikembangkan.

"Saat ini kami telah menyusun segala persiapan sebagai upaya untuk melaksanakan pekerjaan sesuai tugas pokok dan fungsi yang diamanahkan kepada kami," kata Sekretaris Dekopinda Kabupaten Indragiri Hilir Syamsir di Tembilahan, Senin.

Dia menyampaikan bahwa salah satu sasaran program Dekopinda Indragiri Hilir adalah terciptanya mekanisme data kelembagaan koperasi yang sehat dan didukung oleh permodalan yang cukup serta SDM yang berkualitas.

"Saat ini kepengurusan baru juga telah disusun dengan pokok-pokok program kerja sesuai kebutuhan organisasi," ujarnya.

Selain itu dia menyampaikan bahwa pihaknya juga telah menyusun rangkaian usaha untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada.

"Pengembangan SDM ini berupa pengembangan kerjasama dibidang pendidikan atau pelatihan serta pelaksanaan program pelatihan dalam rangka meningkatkan kompetensi, keterampilan dan manajerial koperasi," paparnya.

Kemudian kedepan, lanjutnya, Dekopinda juga akan mengadakan pelatihan dan penyuluhan yang bertujuan menumbuhkan minat kewirausahaan diberbagai kalangan.

"Kami berharap dengan tumbuhnya minat kewirausahaan diberbagai kalangan akan mampu meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat," katanya.

(adv)