Pekanbaru, (Antarariau.com) - Koperasi pegawai yang dimiliki Pemerintah Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, akan memberikan rumah murah bagi Pegawai Negeri Sipil golongan II yang belum miliki rumah.
"Pengurus bisa berdayakan koperasi yang dimilikinya bekerjasama dengan pengembang," ungkap Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, di Pekanbaru, Rabu.
Menurut Firdaus, ini salah satu upaya yang juga bisa dikembangkan untuk kemajuan koperasi sekaligus kesejahteraan masyarakat kalangan bawah dalam memenuhi kebutuhan papan.
Firdaus juga memberikan tantangan kepada pengurus koperasi Pegawai Negeri Sipili (PNS) Pemko Pekanbaru, agar mampu memberikan rumah murah untuk anggotanya yang belum memiliki rumah sendiri.
"Ini potensi yang bagus untuk digaet," ujar Firdaus.
Wako juga berharap Koperasi Pemko tidak hanya sebagai koperasi simpan pinjam, namun juga sebagai koperasi serba usaha.
"Koperasi salah satu alat pemberdayaan masyarakat. PNS juga masyarakat," tuturnya.
Ia juga berharap koperasi lainnya dapat memanfaatkan potensi ini sebagai bidang usaha yang mampu mengembangkan koperasi sendiri dan memajukan kesejahteraan masyarakat dengan peningkatan kepemilikan rumah bagi keluarga kurang mampu.
"Makanya saya tantang koperasi mengembangkan usaha dengan bekerjasama dengan pengembang," sebutnya.
Cara ini menurut Firdaus bagus dan ampuh serta sudah berhasil diterapkan Provinsi Bali tepatnya kabupaten Kelungkung.
Disini Bupati Kelungkung merupakan pembina koperasi. Bahkan, sebelum menjadi bupati, beliau sudah berhasil membimbing sebuah koperasi unit usaha yang memiliki aset mencapai miliaran rupiah.
Untuk itu, Wako berharap apa yang sudah berhasil diterapkan di Kelungkung dapat diserap oleh Pekanbaru.
"Kami tidak main-main, karena bagaimanapun koperasi ini adalah pemberdayaan masyarakat yang terbukti mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Jangka pendeknya, bagaimana koperasi PNS sebagai rulemodel mampu membentuk itu. Semoga ini memberikan pelajaran penting dan wajib mampu diterapkan," tegasnya.
Berita Lainnya
Brimob Polda Riau sediakan 5 ribu liter air bersih untuk korban banjir di Pekanbaru
16 January 2024 19:21 WIB
Apresiasi pelanggan, Pertashop Pekanbaru sediakan kopi gratis
22 October 2022 16:59 WIB
Pemrov Riau sediakan 2.200 lowongan dalam bursa kerja virtual
29 August 2022 20:04 WIB
Pekanbaru sediakan 20.000 dosis booster antisipasi lonjakan mudik
12 April 2022 15:54 WIB
Pekanbaru sediakan layanan gratis rapid tes bagi peserta CPNS
27 September 2021 15:59 WIB
Bandara SSK II Pekanbaru sediakan vaksin bagi penumpang
02 August 2021 7:59 WIB
Terminal AKAP Pekanbaru sediakan alat Genose C19 gratis
30 April 2021 6:50 WIB
Pengelola Tol Pekanbaru-Dumai sediakan pemeriksaan kesehatan gratis, berikut ini lokasinya
19 October 2020 15:19 WIB